#LovingNotLabelling Tanpa Menyebut Anak Pelit, Carissa Puteri Ajarkan Si Kecil Untuk Berbagi, Simak Tipsnya!

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 17 November 2019 | 20:16 WIB
Carissa Puteri dan Quenzino, anak pertamanya (Instagram/carissa_puteri)

Nakita.id - Menuntun anak agar bisa tumbuh dan berperilaku baik adalah sebuah tanggung jawab bagi orangtua.

Meski kadang melelahkan dan membutuhkan kesabaran ekstra, sudah menjadi kewajiban mama dan papa menanamkan nilai-nilai luhur dalam diri anak.

Tidak berlebihan apabila orangtua disebut sebagai sekolah pertama anak.

Hal ini karena orangtua berperan membentuk kepribadian si Kecil sejak usia dini.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Tak Perlu Buru-buru Labeli Si Kecil 'Pembangkang', Metode Hypnoparenting Bisa Jadi Solusi Tanpa Libatkan Emosi

Sama halnya seperti yang dialami oleh artis cantik, Carissa Puteri yang terus mengajarkan nilai berbagi pada putra sulungnya, Quenzino Acana Naif.

Melansir dari tayangan Net Mediatama News yang dipublikasikan lewat kanal Youtube-nya pada (3/3/2017) silam, Carissa Puteri tak menyerah mengajarkan anaknya untuk berbagi.

Hebatnya, Carissa Puteri tidak menyebut sang putra dengan panggilan 'anak pelit'.

Baca Juga: #LovingNotLabelling Kata Pengganti 'Jangan' untuk Tumbuhkan Rasa Percaya Diri Anak

"Dulu waktu masih kecil, semua barangnya dia nggak boleh orang lain pegang, sekarang orang yang minta dikasih sama dia," kata Carissa.

"Aku pelan-pelan ngasih tahu sih, kalau Quenzi harus berbagi, masih banyak anak di luar sana yang pengen beli mainan nggak bisa, kalau Quenzi kan bisa minta sama mama dibeliin," sambungnya.

Belajar dari Carissa Puteri, anak-anak memang punya sifat cenderung egois, apalagi usianya masih balita.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Anak Punya Kebiasaan Bangun Siang? Jangan Melabel Pemalas, Ini Cara yang Bisa Moms Lakukan Tanpa Harus Marah-marah

Melansir dari Nakita.id, Moms bisa memakai sejumlah cara ini untuk mengajarkan si Kecil berbagi.

Contohkan pada anak

Contoh paling efektif adalah dengan memberikan teladan langsung sikap berbagi karena anak adalah peniru ulung.

Apa yang Moms perlihatkan padanya maka tanpa mengerti mereka akan meniru.

Beri pemahaman pada anak

Berikan pemahaman pada anak jika mau berbagi mainan artinya kamu juga bisa meminjam mainan milik temanmu.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Berhenti Katakan

Ajarkan konsep pinjam-meminjam

Salah satu mengajarkan anak berbagi adalah dengan meminta dia meminjamkan mainan kepada anak yang lebih kecil.

Menyediakan 2 mainan

Sebagai langkah awal, akan lebih baik kita menyiapkan 2 mainan untuk mengajar mereka berbagi.

Mintalah ia meminjamkan salah satu mainan kepada temannya, dan biarkan mereka bermain secara paralel.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Berhenti Katakan

Jangan menghukum anak karena menganggap mereka pelit

Hukuman malah akan memicu rasa benci anak dari pada menjadikan anak bermurah hati.

Disarankan untuk memberi dorongan positif daripada hanya sekedar teguran atau hukuman.

Terus beri dorongan positif agar anak mau berbagi, dan ketika dia berbagi, jangan lupa beri dia pujian.