Gaji Sering Habis Nggak Jelas? Nomor 5 Susah Tapi Dads Pasti Bisa

By David Togatorop, Jumat, 8 Desember 2017 | 19:27 WIB
()

Nakita.id - Dads, masalah yang sering dihadapi oleh kita, yang sudah mulai memasuki dunia kerja adalah "menghilangnya" gaji.

Saat gajian, tentu kita sangat senang karena ada penambahan saldo di rekening kita. Namun sebentar saja, tanpa kita sadari gaji kita sudah berkurang lagi.

Sebenarnya, ada banyak cara untuk mulai belajar menyimpan uang dan menghemat pengeluaran kita.

Baca Juga: Apa Penyebab Bibir Sumbing? Gawat Kalau Moms Punya Kebiasaan Ini.

Bagi Dads yang masih kesulitan menyimpan uang, inilah 5 tips sederhana yang bisa kita praktekkan seperti dikuti dari Intisari.

1. Buat dua rekening bank

Buatlah dua rekening bank untuk mengatur keuangan.

Jika gaji masuk ke rekening A, sisihkan separuhnya dan masukkan ke rekening B.

Usahakan untuk tidak menginstall aplikasi m-banking atau internet banking untuk rekening B.

Posisikan rekening B itu sebagai celengan, jangan sebagai uang belanja.

Bila perlu, tinggalkan kartu ATM rekening B di rumah supaya tidak tergoda untuk menggunakannya.

2. Hindari kartu kredit

Saat bekerja, maka akan banyak jasa perbankan yang menawarkan kartu kredit pada.

Tanamkan di benak bahwa Dads tidak memerlukan kartu kredit untuk kepentingan apapun.

Apalagi Dads sedang belajar menekan pengeluaran. Nanti bisa repot kalau terlalu sering menggunakan kartu kredit.

3. Buka tabungan rencana di bank pilihan

Daripada membuat kartu kredit, lebih baik mencoba untuk membuka tabungan rencana.

Sistem tabungan rencana ini adalah memotong secara langsung dari rekening sejumlah uang pada tanggal tertentu yang sudah disepakati sebelumnya.

Misalnya, Dads menerima gaji tanggal 25 sebanyak Rp 2 juta, dads bisa mengatur tabungan rencana untuk memotong saldo rekening di tanggal 26 sebesar Rp 500ribu.

Dengan tabungan rencana, maka dads akan "dipaksa" menabung Rp 500rb tiap bulan selama satu tahun.

4. Hindari membeli sesuatu secara kredit

Sebisa mungkin, hindari membeli barang secara kredit. Misalnya, sepeda motor atau mobil.

Saat kondisi keuangan belum stabil, membeli barang secara kredit akan menyusahkan.

dads mungkin juga akan terbebani dengan bunga kredit dan tagihan setiap bulan.

Lebih baik mengumpulkan uang lebih dulu, baru membeli barang yang diperlukan.

Baca Juga: Aturan Baru BPJS Kesehatan: Telat Bayar Iuran Sebulan, Kepesertaan Langsung Non-aktif

5. Kontrol diri sendiri

Saat menerima gaji pertama atau di awal bekerja, Dads merasa ini adalah saat pembuktian diri.

Dads juga akan beranggapan bahwa tidak masalah membeli apapun yang disuka dengan uang sendiri.

Hal itu tidak sepenuhnya salah, namun perlu dikontrol.

Jangan menghabiskan terlalu banyak uang untuk hal-hal yang mestinya tidak terlalu Dads perlukan.

Misalnya, mentraktir teman di restoran mahal atau nonton film bioskop di akhir pekan.

Dads bisa beralih ke restoran yang tidak terlalu mahal dan pergi ke bioskop di hari kerja supaya tiketnya lebih murah.

Selamat mencoba!