Berkendara Saat Hujan? Waspadai Aquaplanning yang Berbahaya Jika Dialami Mobil

By Gabriela Stefani, Kamis, 2 Januari 2020 | 13:46 WIB
Ilustrasi mobil melewati genangan air (Dwi Wahyu R)

Perlu Moms ketahui bahwa air memiliki massa dan gaya angkat yang cukup kuat ditambah rongga udara pada ban yang membuatnya semakin mudah mengapung.

Moms dan Dads bisa ikuti cara berikut ketika melewati genangan air untuk menghindari aquaplanning.

1. Posisikan Transmisi Mobil Menjadi Gigi 1

Untuk hindari aquaplanning maka Moms dan Dads harus menjalankan mobil secara perlahan.

Moms dan Dads perlu posisikan transmisi mobil menjadi gigi 1 agar kecepatan tidak tinggi.

Hal itu karena semakin tinggi kecepatannya maka semakin tinggi gelombangnya.

Baca Juga: Manis dan Enak, Ternyata Buah Rambutan Memiliki Manfaat Sekaligus Efek Samping Bagi Ibu Hamil yang Perlu Moms Ketahui

2. Atur Waktu Yang Tepat Untuk Melintasi Banjir

Moms dan Dads perlu mengatur waktu yang tepat untuk melintasi banjir agar lebih aman.

Apabila jalur yang dilalui merupakan 2 arah maka pastikan tidak berpapasan dengan kendaraan lain di lawan arah.

Usahakan melewati banjir secara bergantian agar gelombang air dari lawan arah tidak menabrak kendaraan Moms dan Dads.

Akan lebih baik ketika Moms dan Dads mengemudi di belakang kendaraan lain ketika melintasi banjir.

Hal itu menguntungkan karena kendaraan di depan Moms dan Dads akan membukakan jalan sehingga lebih mudah dan risiko aquaplanning lebih kecil.