Dalam Kondisi Buta dan Terbaring Sakit, 'Mak Nyak' Aminah Cendrakasih Dievakuasi Karena Musibah Banjir

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 2 Januari 2020 | 18:33 WIB
Mak Nyak Amina Cendrakasih dievakuasi karena banjir (KOMPAS.COM/DIAN REINIS KUMAMPUNG)

Nakita.id - Masih ingat dengan sosok artis senior Aminah Cendrakasih (81) yang memerankan karakter Mak Nyak dalam sinetron Si Doel?

Sudah bukan menjadi rahasia kalau Mak Nyak mengalami masa tua yang memilukan.

Aminah menderita penyakit glaukoma yang membuatnya harus kehilangan pengelihatan sejak tahun 2007 silam.

Penyakit ini disebabkan karena adanya kerusakan saraf optik yang biasanya disebabkan oleh adanya tekanan di dalam mata. Kebanyakan karena diabetes.

Baca Juga: Meski Disebut Tidak Berbahaya, Berikut Tiga Penyebab Perut Panas Saat Hamil

Bahkan ketika kembali menjalani proses syuting Si Doel The Movie, Aminah harus dibawa ke lokasi menggunakan mobil ambulans.

Tak jarang, kondisi aktris senior ini membuat publik bersimpati.

Melansir dari Tribun Seleb, sedang terbaring sakit dan tak bisa melihat, Aminah masih harus mengalami hal kurang mengenakkan.

Aminah Cendrakasih harus dievakuasi dari rumahnya karena terdampak musibah banjir yang sedang menerjang Jakarta dan sekitarnya.

Baca Juga: Tak Terbukti Gelar Konser di Bulan Desember, Barbie Kumalasari Kembali Sesumbar Resolusi Besarnya di 2020:

Hal tersebut diketahui dari unggahan Rano Karno, pemeran Si Doel atau 'anak' dari Mak Nyak.

Rano Karno yang kini terjun ke dunia politik mengunggah video dalam akun Instagramnya pada Rabu (1/1/2020) kemarin.

Ia memperlihatkan potret singkat ketika mengevakuasi Aminah dari rumahnya di kawasan Pinang, Tangerang Selatan.

Dalam sebuah video yang diunggah Rano, Aminah dikerumuni kerabat dan sejumlah petugas penanggulangan bencana. Mereka hendak membawa Aminah ke sebuah hotel.

Baca Juga: Pilunya Musuh dalam Selimut! Wanita Ini Sakit Hati Bertubi-Tubi Karena Sang Suami Selingkuh dengan Kakaknya

Aminah terlihat tergolek lemas. Seorang wanita dalam video, mengungkap jika kaki Aminah sakit, dan harus berhati-hati jika dibawa.

“Alhamdulillah jam 00.50 pagi akhirnya Maknyak bisa di evakuasi dari rumahnya sekarang sudah ditempatkan di hotel untuk sementara, terima kasih kepada semua Tim dilapangan yg sudah kerja keras semoga banjir bisa segera surut ayo Indonesia semangatt,” tulis Rano dalam unggahannya.

Pada postingan berikutnya, terlihat Aminah yang sudah terbaring di ruangan kamar hotel. Ia yang didampingi seorang kerabat, mengucap terima kasih kepada Rano.

Baca Juga: Atta dan Aurel Berteriak Tak Percaya, Ashanty Beri Jawaban Ini Ketika Diminta Pilih Arsy atau Anang Hermansyah

Tampaknya nama Doel pun masih menjadi panggilan akrab Aminah untuk anggota DPR itu.

“Makasih ya Dul ye.. udah nolongin nenek nih, Kalau enggak, nggak nyampe-nyampe nih, kebanjiran, kelelep kali,” kata Aminah diiringi senyum.