6 Cara Jitu Ajarkan Anak Semangat Merawat Gigi, Dilengkapi Video Cara Menggosok Gigi Kartun yang Bisa Langsung Dipraktekkan Si Kecil

By Safira Dita, Sabtu, 11 Januari 2020 | 09:31 WIB
Ajarkan Anak Cara Menggosok Gigi Kartun yang Mudah Dipraktekkan Si Kecil (prostooleh)

4. Hibur si kecil mereka saat mereka menggosok gigi

Si kecil senang menggosok gigi

Lagu-lagu dari acara anak-anak seperti Sesame Street bisa membuat anak Anda pergi "sikat sikat sikat".

Si kecil nantinya juga akan terdorong ketika mereka melihat teman-teman mereka melakukan hal yang sama di video.

Terlebh, dengan cerita yang bagus, anak akan terpesona oleh petualangan Kapten Sesame Street, Super Ultra Mega Smile Man.

5. Beri peralatan menggosok gigi yang menyenangkan

Perlatan menggosok gigi

Menurut Early Childhood Australia, anak-anak lebih termotivasi untuk mandiri ketika mereka diberi kesempatan untuk melakukan sesuatu sendiri.

Gunakan bangku kecil untuk memungkinkan si kecil meraih barang dengan mudah saat menggosok gigi.

Perlengkapan menggosok gigi yang dilengkapi berbagai warna juga bisa memberikan rasa kepemilikan pada anak-anak.

Anak juga mungkin lebih termotivasi jika mereka memiliki set gelas, sikat gigi, pasta gigi, dispenser sabun dan handuk dalam warna dan karakter kartun favorit mereka.

Baca Juga: Tak Perlu Keluar Banyak Biaya, 5 Kegiatan Ini Bisa Jadi Ide untuk Manfaatkan #FamilyQuality Saat Keluarga Sedang Berkumpul di Rumah