Heboh Siswi SMP di Cibubur yang Bunuh Diri karena Dibully, Orangtua dan Guru Harus Lebih Peka tentang Bahaya Bullying!

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 19 Januari 2020 | 14:13 WIB
Efek jangka panjang dan jangka pendek bagi anak yang menjadi korban bullying. (Wafebreakmedia)

Nakita.id- Kasus bullying di Indonesia masih menjadi masalah besar yang mengkhawatirkan.

Bullying bisa saja terjadi dimana pun seperti tempat kerja, sekolah, dan bahkan lingkungan bermain lainnya.

Bullying juga rentan terjadi di bangku sekolah.

Baca Juga: Bak Menebus Dosa, Begini Tabiat Ningsih Tinampi Usai Ngaku Bisa Panggil Malaikat hingga Nabi, Sampai Rela Lakukan Hal Ini

Banyak anak sekolah yang menjadi korban bullying, dan bahkan berujung dengan kekerasan fisik dan kematian.

Baru-baru ini siswi SMP di Ciracas Jakarta Timur berinisial (SN) tewas bunuh diri dengan melompat dari lantai 4 sekolahnya pada (14/01/2020) lalu.

Banyak beredar kabar, (SN) nekat bunuh diri karena seringkali menjadi korban bullying di sekolahnya.