Kadar Merkuri dalam Tubuh Ashanty Hampir Menyentuh Ambang Batas, Hati-hati Makanan yang Sering Kita Santap Ini Ternyata Punya Kandungan Merkuri yang Sangat Tinggi!

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 22 Januari 2020 | 06:00 WIB
Tubuh Ashanty disebut mengandung merkuri tinggi (Kolase foto instagram.com/ashanty_ash & YouTube.com/Intens Investigasi)

Berbicara soal merkuri, saat Moms mengonsumsi ikan atau makanan laut yang mengandung merkuri, memang zat tersebut lama kelamaan akan terakumulasi di dalam tubuh.

Bukan cuma itu, zat merkuri yang masuk ke dalam tubuh juga dapat memengaruhi ASI pada ibu menyusui.

Selanjutnya, akumulasi tersebut juga dapat meracuni sistem saraf, dan bukan tidak mungkin dapat mengganggu tumbuh kembang janin pada ibu hamil.

Baca Juga: Kriss Hatta Seolah Benarkan Isu Dekat dengan Zaskia Gotik, Sang Pedangdut Justru Beberkan Pria yang Dekat Dengannya Bukan Artis, Pengusaha?

Lantas, apakah semua ikan laut mengandung merkuri? Sebenarnya, hampir semua ikan maupun sumber makanan laut lainnya telah terkontaminasi merkuri, Moms.

Namun, bagi orang yang sehat, mengonsumsi ikan laut atau seafood yang terkontaminasi merkuri tidak akan menimbulkan masalah.

Sebab, pada dasarnya seafood merupakan sumber makanan yang baik dan tinggi protein, serta berbagai zat gizi lain seperti zat mineral, lemak tak jenuh, dan asam lemak omega 3.

Baca Juga: Jangan Hanya Feeling, Periksa Berat Badan Si Kecil Guna Memastikan Beratnya Normal dan Sehat