Jarang Dilakukan, Padahal 3 Kebiasaan Para Ayah Ini Sangat Dibutuhkan Untuk Tumbuh Kembang Anak

By Nita Febriani, Senin, 27 Januari 2020 | 17:30 WIB
3 kebiasaan ayah yang mempengaruhi tumbuh kembang anak (prostooleh)

1. Disiplin

Sosok Dads memang membutuhkan kedisiplinan.

Dads perlu menjadi sosok yang menjadi contoh bagi anak dalam urusan kedisiplinan.

“Ayah zaman sekarang cenderung anaknya mau apa boleh. Hal ini sebagai mengobati bersalah ayah yang tidak punya waktu untuk anak,” ujar Nael.  

Dads perlu menunjukkan konsistensi dalam mengajarkan kedisiplinan dan tentunya kompak serta bekerja sama dengan Moms.

Baca Juga: Kabar Virus Corona Sampai Bandung Trending di Twitter Search, Begini Kronologi dan Tanggapan RSHS Tentang WNA Asal Cina yang Dirawat Itu

2. Hangat

Bagi sebagian Dads, dekat dengan anak mungkin hal yang sulit. Menurut Nael, sosok Dads tidak boleh kaku.

“Minimal bisa membuat anak tertawa dan tersenyum di dekatnya,” ujarnya.

Pribadi Dads yang hangat akan menimbulkan komunikasi yang baik.