Nakita.id - Apakah Moms sudah paham tentang panduan perkembangan anak 3 tahun yang normal terjadi?
Pola asuh setiap orangtua pasti berbeda-beda. Namun Moms harus tetap memperhatikan kebutuhan si Kecil.
Anak-anak diusia 2-3 tahun masih masuk dalam periode usia emas perkembangan kehidupan manusia.
Dan usia 3 tahun merupakan akhir periode emas si Kecil, sehingga Moms tetap harus memperhatikan kebutuhannya.
Saat anak menginjak usia 3 tahun, banyak aspek yang bisa meningkat pesat dan tidak akan lagi terjadi pada usia-usia setelahnya.
Misalnya saja perkembangan serabut otaknya yang meningkat pesat pada usia ini.
Pada usia 3 tahun, anak lebih fokus belajar lebih banyak tentang diri mereka.
Oleh karena itu, mendidik anak di usia ini diperlukan perhatian yang cukup agar ia bisa memaksimalkan masa emasnya ini.