Andrew White Senang Ketika Kedua Anaknya Mengajak Main Basket, Siapa Sangka Basket Bagus untuk Kesehatan Mental Anak

By Cecilia Ardisty, Senin, 3 Februari 2020 | 10:50 WIB
Andrew White bersama Jason dan Sarah (instagram.com/andrew.white._/)

Melansir dari Basketball Queensland, manfaat bermain basket terbagi tiga bidang, yaitu sosial, emosional, dan fisik.

Pada bidang sosial, entah Si Kecil akan bermain di level berapa tetapi menjadi anggota pemain basket artinya kesempatan membangun pertemanan dan bonding kepada tim tinggi.

Bermain basket membuat Si Kecil belajar berurusan dengan tipe kepribadian yang berbeda dan dapat mengajarkan pelajaran hidup yang tak ternilai.

Seperti komunikasi, resolusi konflik, diplomasi, dan rasa permainan yang adil.

Baca Juga: Titi Kamal Tak Panik Ketika Kai Loncat Ke Kolam Renang, Ternyata Ini Manfaat Tak Terduga Berenang Pada Batita: Bisa Buat Napsu Makan!

Pada bidang emosional, Si Kecil belajar mengembangkan rasa kepercayaan dirinya.

Juga menghindarkan stres yang berisiko pada gangguan emosional seperti kecemasan dan depresi.

Bermain olahraga basket melepaskan endorfin di otak, membuat Si Kecil tidur lebih baik, meningkatkan konsentrasi dan ketajaman mental baik di lapangan maupun dalam kehidupan akademik mereka.

Sementara pada bidang fisik, meningkatkan kesehatan Si Kecil seperti membakar 300 kalori per jam, menyehatkan jantung, dan kekuatan tulang.

Jadi tertarik kah Moms mengajak Si Kecil bermain basket seperti Andrew White?