Kesehatan Usus Si Kecil Sangat Penting Bukan? Perhatikan 5 Hal Ini untuk Menjaganya

By Nur Marufah Saniati, Senin, 3 Februari 2020 | 14:52 WIB
Pentingnya menjaga kesehatan usus (freepik)

Mereka juga membantu memodulasi respons sistem kekebalan dalam cara merespons ancaman eksternal, yang berguna dalam meminimalkan risiko mengembangkan penyakit alergi.

Sistem kekebalan yang lebih kuat dan lebih tangguh juga memungkinkan Si kecil untuk lebih menikmati alam bebas.

Moms akan memiliki ketenangan pikiran yang lebih baik karena mengetahui, sistem kekebalan tubuhnya cukup kuat dan terus meningkatkan dirinya dengan setiap paparan.

Baca Juga: Sempat Dibuat Marah Saat Baim Wong Mandikan Kiano, Paula Verhoeven Kepergok Kembali 'Semprot' Baim Wong karena Hal Ini, Paula: 'Bikin Aku Sakit'

Berikut 5 hal yang dapat Moms lakukan untuk membantu meningkatkan kesehatan usus Si Kecil :

1. Kembali ke alam

Bawa Si Kecil menghabiskan lebih banyak waktu di lingkungan alam (misalnya taman rekreasi, pertanian, atau hutan).

Hal ini memungkinkan peningkatan paparan lebih banyak varietas mikroorganisme, yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuhnya, sehingga mengarah ke tubuh yang lebih kuat.

American Academy of Pediatricians (AAP) juga merekomendasikan bermain di luar karena memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk meningkatkan keterampilan sensorik dan koordinasi fisik mereka.

Baca Juga: Mendadak Anak Nia Ramadhari Dilarang Makan Nasi Walau Sedikit, Pakar Ahli Justru Beberkan Dampak Negatifnya Bagi Tumbuh Kembang Anak