Benarkah Diabetes Bisa Sembuh dengan Makan Pare? Ini Kata Ahli Beserta Efek Samping Jika Dimakan Berlebih

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 6 Februari 2020 | 15:50 WIB
Benarkah pare baik untuk penderita diabetes? (foodlesfeed)

Nakita.id - Bagi penderita diabetes, banyak hal yang harus diperhatikan agar gula dalam darah tak meningkat.

Dilansir dari VIK.Kompas.com, dari International Diabetes Federation (IDF) tahun 2015, ada 415 juta orang di seluruh dunia menderita diabetes, dan sekitar 10 jutanya terdapat di Indonesia.

Jumlah penderita diabetes di Indonesia ini diperkirakan akan terus meningkat hingga tahun 2040.

Diabetes muncul bisa karena keturunan atau pola hidup yang salah.

Namun jangan khawatir, katanya ada makanan yang baik untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes lo.

Dilansir dari Healthline.com, pare sering dikaitkan dengan penurunan gula darah.

Pare dikabarkan bisa bertindak seperti insulin, yang membantu membawa glukosa ke dalam sel untuk energi.

Konsumsi pare disebut dapat membantu sel memanfaatkan glukosa dan memindahkannya ke hati, otot, dan lemak.

Baca Juga: Sering Disebut Arogan, Akhirnya Sifat Asli Ahmad Dhani Dibongkar Dul Jaelani: 'Walau Kadang Aku Anggep Kurang Baik'