Normalkan Bayi BAB Berkali-Kali, Jangan Lupa Perhatikan Tekstur dan Warna Feses Si Kecil Moms

By Ine Yulita Sari, Jumat, 7 Februari 2020 | 15:32 WIB
Normalkan Bayi BAB Berkali-Kali, Jangan Lupa Perhatikan Tekstur dan Warna Feses Si Kecil Moms (Freepik.com)

Nakita.id - Mungkin Moms seringkali bertanya-tanya, normalkan bayi BAB berkali-kali atau bisa jadi hal tersebut berbahaya untuk Si Kecil.

Sebenarnya, tidak ada patokan khusus berapa kali frekuensi bab bayi atau balita yang normal dalam seminggunya.

Baca Juga: BAB Cair Pada Bayi Bukan Pertanda Diare Moms, Yuk Simak Penjelasan Lengkapnya

Sebab, setiap orang pasti berbeda-beda jika sudah berbicara urusan buang air besar, termasuk anak Moms.

Hal ini wajar mengingat makanan yang kita makan, usia, dan aktivitas yang dilakukan pun berbeda-beda setiap orangnya.

Idealnya, balita buang air besar 1-3 kali sekali dalam sehari.

Baca Juga: Bayi Dua Tahun Diduga Terkena Virus Corona, Orang Tua Bayi Justru Tolak Dikarantina, Mengapa?

Namun, jangan khawatir jika balita buang air besar lebih dari tiga kali dalam sehari.

Ini merupakan kondisi normal karena frekuensi BAB pada balita berbeda-beda.