Tak Perlu Lagi Pusing Pikirkan Bekas Lukanya, Berikut 7 Langkah Mudah Agar Lama Pemulihan Proses Melahirkan Caesar Berjalan Cepat

By Safira Dita, Sabtu, 22 Februari 2020 | 14:38 WIB
8 Langkah Mudah Agar Lama Pemulihan Proses Melahirkan Caesar Berjalan Cepat (Spukkato)

4. Mengurangi Nyeri

Menurut dokter kandungan Sherry Ross, luka sayatan operasi biasanya akan pulih dalam kurun waktu tiga sampai enam bulan.

“Namun bekas luka atau skar akan hilang beberapa tahun. Harus diingat masa penyembuhan tiap orang berbeda-beda,” katanya.

Walau tidak bisa hilang sepenuhnya, tapi luka tersebut akan memudar, makin tipis, dan tidak terlalu kelihatan.

Sebagian wanita mengatakan bekas luka operasi caesar meninggalkan rasa nyeri yang hilang timbul.

Baca Juga: Coba Habiskan #FamilyQuality Dengan Berolahraga, Bisa Jadi Ajang Mengajarkan Si Kecil Pola Hidup Sehat Sejak Dini

Jika rasanya memang membuat tidak nyaman, konsultasikan dengan dokter.

Sementara itu untuk rasa gatal, bahkan sedikit kebas pada bekas luka, menurut Ross hal itu wajar.

“Beberapa saraf di kulit ikut terpotong saat dokter membuat sayatan dan proses penyembuhan membuat area itu jadi sangat sensitif dan sedikit gatal,” katanya.

Cobalah teknik relaksasi caranya dengan menarik nafas panjang dan menghembuskan perlahan - lahan saat nyeri timbul misalnya saat ibu mencoba duduk atau berdiri.

Bila berbaring terus menerus, peredaran darah tidak lancar dan pemulihan rahim menjadi terlambat, pengeluaran sisa darah kotor (lochea) tidak lancar.