Tak Banyak yang Tahu, Yodium Ternyata Jadi Salah Satu Zat Penting dalam Makanan Ibu Hamil Agar Anak Cerdas Membaca, Kok Bisa?

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 23 Februari 2020 | 15:30 WIB
Makanan ibu hamil agar anak cerdas tidak boleh lupa dikonsumsi selama kehamilan (Freepik.com)

Nakita.id – Sejak awal mengandung, Moms sebaiknya telah mengonsumsi makanan ibu hamil agar anak cerdas.

Ya, mengembangkan kecerdasan Si Kecil memang bisa dipupuk sedari dini Moms, bahkan sejak dalam kandungan.

Salah satu caranya dengan memastikan zat gizi mikro (mikronutrien) seperti yodium tetap tercukupi selama kehamilan.

Baca Juga: Tak Hanya Menginspirasi, Nakita Siap Jawab Semua Kegalauan Moms Seputar Pregnancy dan Parenting Lewat N-spiration

Adapun beberapa makanan yang kaya dengan yodium antara lain, keju, ikan salmon, jeruk, apel, stroberi, anggur, daging sapi, daging kambing, dan rumput laut.

Menariknya, zat yodium ini ternyata sangat ampuh Moms untuk mengembangkan kecerdasan anak, terutama dalam membaca.

Hal tersebut dibuktikan dalam sebuah riset terbaru yang dipublikasikan jurnal Clinical Endocrinology & Metabolism.

Baca Juga: Hari Gizi Nasional : Berikut Makanan yang Sebaiknya Dikonsumsi Ibu Hamil Muda Agar Anak Cerdas