Keluarganya Diminta Ganti Rugi 9,5 Miliar, Atta Halilintar Pasang Badan Sebut Tak Pernah Nikmati Uang Hasil Cover Lagu Siti Badriah, Kok Bisa?

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 25 Februari 2020 | 15:00 WIB
Keluarga Atta Halilintar terlibat kasus dugaan pelanggaran hak cipta (Instagram/@attahalilintar @genhalilintar)

Nakita.id - Kasus dugaan pelanggaran hak cipta yang dilayangkan label musik Nagaswara kepada Gen Halilintar masih bergulir.

Keluarga Gen Halilintar hadir dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (24/1/2020).

Melansir dari Kompas.com, kesebelas anak dari Halilintar Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk ini kompak menghadiri persidangan dengan memakai baju batik.

Sang anak sulung, Atta Halilintar mewakili adik-adiknya bicara sebelum memasuki ruang sidang.

"Doain ya," kata Atta.

Baca Juga: El Rumi Tak Bisa Jadi Saksi Persatuan Orangtuanya, Sang Kakak Untai Harapan untuk 'Jilid 2' Momen Ahmad Dhani dan Maia Estianty

Dalam sidang kali ini, Thariq Halilintar memberikan kesaksiannya terkait dugaan pelanggaran hak cipta.

Hal itu juga sudah disampaikan oleh kuasa hukum keluarga Gen Halilintar, Sunan Kalijaga melalui sambungan telepon.

“Ya sekarang saya sudah bersama 10 anak Gen Halilintar. Nanti Thariq bakal jadi saksi karena dia ada di video tersebut," kata Sunan.