Melansir dari kanal Youtube 'MOP Channel', Atta Halilintar memberikan keterangan di depan awak media.
Atta membantah tudingan keluarganya menikmati keuntungan dari cover lagu yang dilakukan bersama kesepuluh adiknya.
Hal itu lantaran sistem Youtube sudah bisa mendeteksi hak cipta sebuah lagu, yang membuat tak bisa diuangkan.
Justru, laki-laki yang dikabarkan dekat dengan Aurel Hermansyah itu mengatakan mereka harus keluar 'modal' untuk meng-cover lagu tersebut.
"Saya di sini sebagai saksi gugatan Nagaswara untuk orang tua saya dan adik-adik saya, terutama orang tua yang digugat," kata Atta.
"Intinya Gen Halilintar tidak mendapatkan keuntungan dari video yang di-cover, malah kita harus modal dari videonya, modalnya malah lebih gede," imbuh Atta.
Thariq Halilintar mengatakan kalau keluarganya meng-cover video tersebut lantaran banyaknya permintaan dari subscribers.
Ia menambahkan kalau manajemen Gen Halilintar sudah bertemu pihak Nagaswara untuk mengklarifikasi hal tersebut.
"Kita juga sudah datang ke kantor Nagaswara, ingin bertemu, ingin belajar, karena kami masih awam juga di dunia hiburan," jelas Thariq.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR