Perhatikan! Muncul Kabar Buruk Soal Ibunda Baim Wong Meninggal Dunia Disebut karena Diabetes, Terungkap Tanda Awal Penyakit Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 7 Maret 2020 | 10:35 WIB
Ibunda Baim Wong meninggal karena diabetes (Kolase Grid.ID/ Rangga Gani Satrio, Instagram/ @baimwong)

Nakita.id - Baru saja terdengar kabar buruk dari Baim Wong. Dikabarkan bahwa ibunda Baim Wong meninggal dunia, Moms.

Kabar ini pertama kali diketahui dari postingan Sultan Djorghi di akun Instagram pribadinya.

"Innalillahi wa inna ilaihi raaji’uun. Telah berpulang ke Rahmatullah, Ibunda,orang tua dari sahabat kami @baimwong, Kartini Martaatmadja binti Sahir Martaatmadja," tulis Sultan Djorghi.

Melansir dari Grid.ID, ibunda Baim meninggal dunia disebut karena diabetes yang diderita sejak lama.

Baca Juga: Baim Wong Dibuat Terharu Lihat Tingkah Polah Kiano Tiger Wong yang Baru Berusia 2 Bulan, Suami Paula Verhoeven: 'Sungguh Luar Biasa'

"(Sakitnya) Diabetes," ungkap kerabat Baim Wong, Winda saat ditemui Grid.ID, di rumah duka di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

"Sakitnya udah lama," ucapnya lagi.

Tanda-tanda penyakit diabetes seingkali diabaikan dan baru diketahui setelah parah.

Untuk itu, sebelum terlanjur, sebaiknya Moms perhatikan yang sering terjadi ini, dilansir dari Brightside.com.

1. Terlalu sering haus dan sering buang air kecil

Peningkatan rasa haus (polidipsia) dan sering buang air kecil (poliuria) adalah gejala diabetes yang paling umum.

Baca Juga: Warganet Sebut Soal Tanda Akhir Zaman Usai Lihat Area Kabah Kosong Melompong, Paranormal Kondang Ini Angkat Bicara, Ada Apa?