Jadi Tahanan Kota, Nikita Mirzani Akui Waktunya Terhambat dan Singgung Persoalan Ekonomi Bagi Ketiga Anaknya, 'Anak Gua Bayar Sekolah Gimana'

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 11 Maret 2020 | 11:45 WIB
Nikita Mirzani (instagram.com/nikitamirzanimawardi_17)

Nakita.id - Jadi tahanan kota, Nikita Mirzani mengaku terhambat dan singgung permasalahan kerja dan uang.

Diketahui, Nikita Mirzani merupkan tahanan kota atas laporan dari sang mantan suami, Dipo Latief.

Sebelum jadi tahanan kota, Nikita Mirzani sempat menyerahkan diri dan mendekam di penjara karena kasus KDRT yang dilayangkan Dipo Latief.

Alih-alih ingin jebloaskan mantan istri ke dalam penjara, Dipo Latief malah mendapati Nikita Mirzani bebas melenggang dan hanya jadi tahanan kota karena suatu hal yang medesak.

Baca Juga: Sikapnya yang Tak Mau Salaman dengan Fans Sempat Dihujat, Nikita Mirzani Kini Justru Takut Hingga Curiga Buah Hatinya Tertular Virus Corona

Meski jadi tahanan kota, wanita yang kerap disapa Nyai itu mengaku mulai terhambat soal pekerjaan yang mengharuskan pergi keluar kota.

"Capek aja sih, harusnya syuting bisa 2 episode, sekarang cuma 1," jelas Nikita Mirzani dikutip dari kanal Youtube Beepdo pada Senin (09/03/2020).

"Capeknya tuh, keluar kota dengan gampang, sekarang harus izin dulu, pulang juga harus izin lagi gitu, kemanapun izin," tambahnya.

Meski harus capek dan merasa terhambat haru bolak-balik lapor polisi, Nikita Mirzani mengaku harus tetap bekerja untuk biaya sekolah anak-anaknya.

Baca Juga: Penyanyi Lawas Rama Aiphama Meninggal Dunia di Usia 63 Tahun, Kerabat Singgung Soal Sakit

"Kalau ke luar kota pasti. Gua harus cari uang off air," jelas Nikita Mirzani.

"Kalau gak anak gua nanti bayar sekolah gimana, dua-duanya di International School," tambahnya.

Tak hanya memusingkan soal bayaan sekolah kedua anaknya, Nikita Mirzani juga harus rela bolak-balik lapor karena haru menyicil rumah dan mobil.

"Mau bayar rumah KPR, mobil," jelas Nikita Mirzani.

Baca Juga: Nikita Mirzani Kebakaran Jenggot Usai Lihat Foto Mesra Ayu Ting Ting dan Vicky Nitinegoro, 'Eh, Tangannya'

Selama menjalani jadi tahanan kota, Nikita Mirzani tak pernah tidak mendapat izin dari pihak kepolisian lantaran ia dengan kooperatif menjalani masa tahanan.

"Kan minta izinnya di depan wartawan semua, diizinin kan," jelas Nyai.

"Gua mah minta izinnya selalu di masa persidangan, gak pernah yang minta izin ngumpet-ngumpet gitu," tambahnya.

Karena sangat kooperatif, Nikita Mirzani megaku tak akan melanggar peraturan pihak polisi yang memberinya izin.

Baca Juga: Bagikan Potret Terbaring Lemah dengan Leher Bekas Operasi Tumor, Thalita Latief Banjir Doa dari Rekan Artis

"Kan gue gak akan menghilang juga, karena kerja gue ya paling di sekitar Jakarta aja, anak-anak gue kan di sini," pungkas Nikita Mirzani.

Diketahui, Nikita Mirzani merupakan tahanan kota kaibat kasus KDRT yangdilaporkan Dipo Latief untuk mantan istrinya.

Padahal, KDRT yang dilaporkan Dipo Latief itu saat Nikita dan Dipo masih berstatus suami istri.

Baca Juga: Seakan Tabuh Genderang Perang, Kemelut Percekcokan Nikita Mirzani VS Elza Syarief Kembali Memanas, Nyai: 'Ibu Akan Dipanggil'