Benjolan di Payudara Belum Tentu Kanker, Ini Berbagai Gejalanya yang Sering Disepelekan

By Ine Yulita Sari, Jumat, 27 Maret 2020 | 13:30 WIB
Benjolan di Payudara Belum Tentu Kanker, Ini Berbagai Gejalanya yang Sering Disepelekan (freepik)

1. Perubahan kulit payudara

Perubahan pada tekstur kulit payudara juga kerap menjadi gejala awal kanker.

Sel kanker bisa menyerang sel-sel kulit payudara yang sehat dan menyebabkan peradangan sehingga tekstur aslinya berubah.

Sayangnya, gejala satu ini sering disalahpahami sebagai infeksi kulit biasa.

Baca Juga: Perempuan Wajib Tahu, Hindari 4 Makanan Ini Bila Tak Ingin Mengidap Kanker Payudara, Salah Satunya Camilan Favorit Sejuta Umat Loh!

Agar lebih yakin, waspadailah perubahan kulit payudara yang terjadi akibat kanker seperti di bawah ini:

- Adanya kulit yang menebal di area sekitar payudara.

- Kulit payudara berlesung atau berlubang seperti kulit jeruk, karena pembuluh getah bening yang ada di bawahnya tertarik sampai akhirnya berkerut.

Perubahan tekstur ini juga bisa memunculkan rasa gatal.

Penyakit Paget adalah salah satu jenis kanker payudara langka yang bisa mengubah tekstur kulit payudara asli.