Bak Petir di Siang Bolong, Intelijen Sebut Jumlah Korban Virus Corona di Indonesia Bakal Mencapai Angka Ratusan Ribu, Hampir Setengahnya Berada di Wilayah Ini!

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 4 April 2020 | 16:00 WIB
Ilustrasi virus corona (Freepik.com)

Nakita.idVirus corona masih menjadi momok menakutkan untuk seluruh negara di penjuru dunia.

Tak terkecuali Indonesia, yang kini kasus positif Covid-19 nya telah mencapai ribuan orang dengan ratusan korban meninggal dunia.

Meski wabah virus corona di Indonesia belum menemukan titik terang, para ahli ternyata sudah memiliki prediksi kapan kasus ini bisa berakhir.

Baca Juga: Bukan Obat atau Vaksin! Seorang Pasien Positif Virus Corona di Balikpapan Beberkan Rahasia Sederhananya Hingga Bisa Sembuh Total        

Melansir dari Intisari Online, berdasarkan data dari Badan Intelijen Negara (BIN), puncak penyebaran Covid-19 akan terjadi pada Juli 2020 mendatang.

Ironisnya, dari data tersebut, penyebaran virus corona diprediksi akan mencapai 106.287 kasus.

Data tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR melalui konferensi video, Kamis (2/4/2020).

Baca Juga: Bikin Lega, Gubernur DKI Jakarta Umumkan Akan Beri Bantuan untuk Warganya yang Terkena Dampak Virus Corona, Apa Itu?

"Puncaknya pada akhir Juni dan akhir Juli," ujar Doni.

Masih berdasarkan data BIN, penyebaran virus corona akan mengalami peningkatan pada akhir Maret sebanyak 1.577 kasus, akhir April sebanyak 27.307 kasus, 95.451 kasus di akhir Mei, dan 105.765 kasus pada akhir Juni.

Dalam hal ini, BIN pun melihat ada beberapa kabupaten atau kota yang berisiko tinggi dalam penyebaran virus corona.

Baca Juga: Bukan Kabar Baik, Pasien Usia Muda yang Sudah Dinyatakan Sembuh Ternyata Bisa Berpotensi Kembali Positif Virus Corona dengan Gejala Ringan

Dikatakan oleh Doni, terdapat 50 kabupaten atau kota prioritas yang memiliki risiko tinggi terkait peningkatan penyebaran virus corona, dan 49 persen dari wilayah itu berada di Pulau Jawa.

Agar data BIN tersebut tidak terjadi, Doni pun mengatakan pemerintah perlu bekerja sama dengan masyarakat melakukan langkah-langkah pencegahan.

Baca Juga: Kericuhan di Tengah Serangan Virus Corona, Sejumlah PDP yang Dirawat di Rumah Sakit Nekat Ngamuk pada Petugas Medis, Ada Apa?

"Kalau kita bisa melakukan langkah-langkah pencegahan, mudah-mudahan kasus yang terjadi tidak seperti apa yang diprediksi," sambungnya.

Baca Juga: Seolah Tak Kapok Kena Damprat Warganet Setelah Keluar Rumah di Tengah Wabah Corona, Lagi-lagi Barbie Kumalasari Jadi Bulan-bulanan karena Potretnya Ini

Adapun sejumlah cara yang telah dilakukan pemerintah antara lain, meningkatkan pelayanan kesehatan, kesiapan sumber daya manusia (SDM), hingga mencari obat yang paling memungkinkan untuk mengobati pasien positif Covid-19.

Duh, semoga data BIN tersebut tidak terjadi ya, Moms.

Baca Juga: Bukan di Bulan April, Anak Indigo Ini Prediksi Kapan Berakhirnya Virus Corona di Indonesia, 'Ada Solusi Nanti di Akhir'

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, “Intelijen Sebut Indonesia Akan Hadapi Puncak Pandemi Corona Pada Bulan Juli, Sanggupkah Indonesia Mengantisipasinya?.