Efek Samping Jahe Ternyata Bisa Memicu Gangguan Kesehatan Serius Bila Moms Sedang Mengalami Ini

By Nita Febriani, Minggu, 5 April 2020 | 14:00 WIB
Efek samping jahe dapat memicu masalah kesehatan serius (pixabay)

3. Orang kurus

Jika Moms kekurangan berat badan, baiknya jangan mengonsumsi jahe.

Faktanya tanaman ini meningkatkan tingkat pH perut dan merangsang enzim pencernaan.

Dengan kata lain, ia memiliki sifat membakar lemak dan menurunkan nafsu makan.

Hal ini dapat menyebabkan massa otot yang buruk, penurunan berat badan, rambut rontok, ketidakteraturan haid, dll.

Baca Juga: Bolehkah Ibu Hamil Minum Jahe? Ternyata Jahe Bahaya Bagi Kondisi Kehamilan Ini, Waspada!

4. Perempuan hamil

Dilarang mengonsumsi jahe dalam bentuk apap un selama kehamilan.

Mengonsumsi jahe dapat menyebabkan kontraksi prematur dan persalinan prematur terutama pada trimester terakhir.

Namun, menurut dokter, konsumsi jahe dengan jumlah yang sangat sedikit dapat digunakan untuk mengurangi morning sickness.

Jika Moms memiliki kondisi yang disebutkan di atas, Moms bisa menggunakan paprika merah atau cabe rawit sebagai pengganti jahe.