Nakita.id – Melansir situs Womansday.com, sebuah studi di JAMA Internal Medicine, menemukan bahwa ketika Moms atau Dads mencoba untuk menjalani gaya hidup sehat, secara tidak langsung itu akan berdampak langsung pada pasangan.
Seperti misalnya ketika Dads senang berolahraga mungkin kebiasaan itu juga akan ditiru oleh Moms.
Pasangan akan cenderung mengikuti perubahan-perubahan positif tersebut.
Nah, lima hal ini juga bisa Moms coba untuk hidup lebih sehat bersama suami.
Pertama, berjalan bersama dengan tujuan tertentu.
Moms dan suami bisa ikut agenda fun run akhir pekan bersama.
Akhir-akhir ini banyak agenda-agenda akhir pekan yang diisi dengan kegiatan menyehatkan seperti jalan sehat, lari marathon, colour run, dan lain-lain, yang bisa Moms ikuti bersama Dads.
Baca Juga: Stop Kalah Perang dengan Hama di Rumah! Begini Caranya
Pergi ke gym atau berenang bersama saat weekend juga bisa membuat Moms hidup lebih sehat.
Kedua, selaraskan waktu tidur Moms dan suami.
Mendengkur dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.
Untuk mendapatkan waktu istirahat tujuh jam yang berkualitas, pilihlah waktu tidur yang sama dengan suami.