Suara Dentuman Bikin Geger Warga, Ahli dan Paranormal Ini Bocorkan Dugaan Penyebabnya, Ada Apa?

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 15 April 2020 | 05:00 WIB
Gunung Krakatau meletus, masyarakat banyak yang mengaku dengar dentuman (Dok. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi via Kompas.com)

Nakita.id - Apakah Moms sempat mendengar dentuman pada Sabtu (11/4/2020) dini hari?

Suara dentuman tersebut sempat viral diperbincangkan lantaran banyak orang yang mengaku mendengarnya.

Bahkan, dentuman halus itu terdengar beberapa kali.

Banyak orang yang mengira jika suara tersebut berkaitan dengan erupsi Gunung Anak Krakatau yang terjadi pada jumat (10/4/2020).

Baca Juga: Bak Menantang Maut, Teddy Nekat Gelar Tahlilan 100 Hari Mendiang Lina di Tengah Wabah Corona: ‘Gak Ada yang Ditakuti, Saya Kapan Aja Siap’

Namun, menurut Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) suara dentuman tak ada kaitannya dengan erupsi Gunung Anak Krakatau tersebut

Lalu suara apakah itu?

Ketua Forum Geosaintis Muda Indonesia, Reza Permadi ikut angkat bicara terkait fenomena tersebut.

Melalui tayangan di acara 'Silet' (13/4/2020), Reza menjelaskan sekilas soal fenomena yang sempat viral tersebut.

Baca Juga: Sempat Dapat Kabar Buruk Tak Boleh Angkut Penumpang di Tengah Pandemi Virus Corona, Pertamina Justru Berikan Keistimewaan Pada Ojek Online Seluruh Indonesia, Apa?

Reza menjelaskan bahwa dentuman itu sering disebut skyquake.

Ia menjelaskan dari sisi saintis dan juga non saintis.

"Skyquake adalah istrilah yang muncul di Amerika Serikat itu karena adanya dentuman yang terjadi dari langit dan tidak diketahui faktornya dari mana," ungkap Reza.

Baca Juga: Kabar Buruk Bisa Terjadi, Disebut Kasus Virus Corona di Indonesia Bisa Capai 50.000 di Bulan Mei, Apa Penyebabnya?

"Menurut orang-orang non saintis, menyebutnya ini adalah ini faktor karena adanya alien atau lain-lainnya. Tapi kalau menurut para saintis ini karena disebabkan oleh gelombang radio atau aktivitas bumi lainnya," tambahnya.

Pandangan yang berbeda diungkapkan oleh seorang paranormal, Anggra Putri Tania.

Menurutnya, dentuman tersebut merupakan petanda dari akan adanya berbagai huru hara di Indonesia.

Baca Juga: Satu Lagi Kabar Baik Muncul, Menteri Andalan Joko Widodo Ini Akhirnya Beri Pengumuman Resmi Soal THR untuk PNS di Tengah Hiruk Pikuk Wabah Corona, Ada Apa?

"Yang saya lihat itu nggak ada kaitannya dengan erupsi Gunung Anak Krakatau ya. Kalau saya lihat dentuman itu suatu pertanda karena memang ada di dalam mukadimah kitab Ath-Thabari di sana sudah dijelaskan waktu tahun 549 masehi.

Di situ akan terjadinya di angka dua enol dua enol yaitu 2020 dentuman yang menandakan bahwa akan terjadinya huru hara," ujar Anggra panjang lebar yang dilansir dari tayangan di kanal YouTube KH Infotainment (12/4/2020).

Anggra menjelaskan bahwa huru hara tersebut bisa dalam bentuk berbagai bencana alam.

"Saat banyak orang yang munafik di dunia ini maka akan diberikan peringatan semacam dentuman seperti yang kemarin orang-orang denger, itu baru peringatan dini sebenernya," tukasnya.

Baca Juga: Sembarangan Buka Pintu Mobil di Pinggir Jalan, Pemotor Tewas Ditabrak Motor lain di Solo