Beda Jauh dengan Indonesia! Warga Filipina Lebih Pilih Tetap di Rumah Meski Lockdown Sudah Dicabut, Sadar Betul di Luar Risiko Covid-19 Belum Hilang Sama Sekali

By Nita Febriani, Sabtu, 16 Mei 2020 | 12:45 WIB
Pemerintah Filipina resmi berikan pelonggaran lockdown (svstrelkov)

Hal ini tentu berbeda dengan keadaan di Indonesia dimana warga masih banyak melakukan aktivitas di luar rumah padahal PSBB sedang diberlakukan.

Salah satu warga Filipina yang memilih untuk tetap tinggal di rumah adalah seorang warga berusia 31 tahun yang tinggal di kota Quezon, Julio Silvestre.

Menyambut pengumuman ini, Julio menyebut banyak dari teman-temannya yang sudah berencana untuk berkumpul.

Baca Juga: Pucuk Dicinta Ulam Pun Tiba, Pria Lampung Ini Malah Sukses 'Gondol' Bule Cantik ke Kampung Halaman Gara-gara Virus Corona, Kok Bisa?

Sadar betul di luar risiko Covid-19 belum hilang sama sekali, Julio justru menolak ajakan teman-temannya dan mengimbau mereka tetap di rumah.

"Saya mengatakan kepada mereka, belum, tidak (akan keluar rumah) sampai jumlahnya benar-benar berkurang atau ada jaminan dari pemerintah bahwa itu dapat menangani epidemi. Belum karena masih berbahaya," ujarnya dikutip dari Kompas.com.

Padahal sebelum pandemi Julio adalah orang yang aktif. Dia biasa keluar rumah dari pagi hingga sore untuk belajar, melatih voli, dan bertemu dengan teman-temannya di bar serta klub.