Kena Tamparan Telak, Pernyataan Kontroversi Indira Kalistha Direspons Menohok Kemenkominfo: 'Jangan Malah Sebaliknya'

By Ela Aprilia Putriningtyas, Minggu, 17 Mei 2020 | 11:05 WIB
Indira Kalistha (Instagram/indirakalistha)

Nakita.idBeauty vlogger, Indira Kalistha baru-baru ini hangat diperbincangkan publik, sampai jadi trending topic di Twitter, Kamis (14/5/2020).

Bukan tanpa sebab, Youtuber Indira Kalistha itu banjir hujatan usai lontarkan pernyataan yang meremehkan corona.

Meski jadi bulan-bulanan warganet, sang suami, Gustaf Sailendra atau yang akrab disapa Aa Utap, senantiasa beri pembelaan pada sang istri.

Baca Juga: Ucapan Tanpa Berpikir Indira Kalistha Berbuntut Panjang, Dokter Ini Siap Laporkan Sang Beauty Vlogger ke Pihak Berwajib, 'Ini Kesengajaan'

Dalam akun Instagram-nya, Aa Utap tak mau tinggal diam ketika istrinya dihujat dengan komentar-komentar pedas warganet.

Hal ini bermula dengan pernyataannya yang cukup kontroversial mengenai virus corona.

Melalui youtube channel milik Gritte Agatha, Indira seakan membuat pernyataan yang dianggap menyepelekan virus yang saat ini menjadi pandemi tersebut.

Baca Juga: Sempat Tertawa Remehkan Virus Corona, Kini Indira Kalistha Bercucuran Air Mata Memohon Maaf: 'Aku Ngomong Dulu Baru Mikir'

Tentu saja pernyataannya yang kontroversial tersebut menuai perdebatan.

Di media sosial, nama Indira Kalistha menjadi trending.

Banyak yang mengkritik ucapannya karena dianggap meremehkan dan tidak memiliki empati dengan pihak-pihak yang mengalami dampak serius karena virus Corona.

Tak hanya netizen, Indira juga dikritik oleh sejumlah figur publik.

Baca Juga: Indira Kalistha Kembali Bikin Warganet Gregetan karena Si YouTuber Tak Segera Lakukan Hal Ini, Warganet: 'Malah Pamer Kebaikan'

Antara lain Andhika Pratama, Inul Daratista, Fiersa Bersari, Jerome Polin, dan masih banyak lagi.

Selain itu, akun Instagram Kemenkominfo diduga ikut menyindir Indira Kalistha.

Akun Instagram tersebut menulis himbauan pada masyarakat agar tetap mencuci tangah dan memakai masker.

Baca Juga: Sesumbar Tak Cuci Tangan Sampai Enggan Pakai Masker Saat Keluar Rumah di Tengah Pandemi Corona, Psikolog Angkat Bicara Perihal Pernyataan 'Pede' Youtuber Indira Kalistha

Kemenkominfo juga meminta kepada influencer yang memiliki popularitas untuk memberikan pengaruh yang baik.

'Kamu selebgram/selebtwit/youtuber?'

'Yuk manfaatkan popularitas kamu sebagai influencer untuk membantu pemerintah menyebarkan hal-hal baik dan mengajak masyarakat bersama-sama membangun optimisme #BersatuLawanCovid19'.

'Hai #SobatKom, masih ingatkan dengan himbauan untuk menggunakan masker saat harus keluar rumah?'

'Tentunya #SobatKom juga masih menjaga kesehatan dengan sering-sering Cuci Tangan Pakai Sabun kan? hehe'

Baca Juga: Istrinya Jadi Bulan-bulanan Warganet Seantero Negeri, Suami Indira Kalistha Beberkan Sifat Asli Sang Beauty Vlogger: 'Aku Gak Percaya'

'Nah, terkait sama isu yang #viral kemarin, Minfo mau mengingatkan lagi nih, buat #SobatKom yang memiliki popularitas di media sosial seperti selebgram, selebtwit maupun Youtubers yuk terus bantu ingatkan masyarakat lain.

'Untuk #BersatuLawanCOVID19 caranya dengan memakai masker kain saat harus berpergian keluar rumah, cuci tangan sebelum dan sesudah makan, dan tetap menjaga jarak ya!''Ingat masih PSBB lho!'

Baca Juga: Kembali Berulah Sampai Bikin Warganet Elus Dada, Ternyata Youtuber Indira Kalistha 'Kegap' Datangi Penutupan McDonalds Sarinah

'Eits, jangan malah sebaliknya ya!'

Untuk mencegah penyebaran virus Corona, semuanya dimulai dari diri sendiri, baru kita ingatkan yang lain ya #SobatKom!'

Artikel ini telah tayang di Sriwijaya Post dengan judul: Nasibnya di Ujung Tanduk, Baru Juga Minta Maaf, Indira Kalistha Gigit Jari Diskakmat Kemenkominfo