Jadi Topik Hangat Saat Lebaran, 3 Penyakit Ini Ternyata Masih Sering Salah Dipahami oleh Banyak Orang, Ini Fakta Sebenarnya Menurut Dokter

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 24 Mei 2020 | 09:30 WIB
Ilustrasi hipertensi (Freepik.com)

Kadar kolesterol tinggi bisa terjadi karena banyak faktor, mulai dari faktor genetik, diet tinggi lemak dan makanan yang mengandung kolesterol tinggi, tidak suka sayur dan buah-buahan, dan juga kurang bergerak.

Apabila Moms memiliki kadar kolesterol yang tinggi, sebaiknya mulai berhati-hati.

Sebab, kadar kolesterol tinggi dapat menyebabkan perlemakan hati (fatty liver) dan gangguan pada pembuluh darah jantung atau otak.

“Apalagi jika merokok, laki-laki, (dan) umur di atas 40 tahun, maka risiko untuk terjadi serangan jantung atau stroke menjadi lebih tinggi,” tulis Ari.

Baca Juga: Tampil Beda di Hari Raya Yuk Dads! Ganti Baju Koko Lebaran 2020 dengan Pakaian Untuk Tampil Lebih Modis dan Berbeda

2. Hipertensi

Sekitar 25-30 persen orang dewasa Indonesia menderita hipertensi.

Dengan adanya data tersebut, Ari pun tak heran bila banyak orang yang mengkhawatirkan tekanan darahnya meningkat.

Salah satu pertanyaan terkait kondisi ini yang paling sering terlontar adalah soal efek obat hipertensi, apakah bila dikonsumsi terus-menerus bisa merusak ginjal?

“Jawaban saya sebaliknya. Obat darah tinggi harus dikonsumsi jangka panjang agar ginjal kita tidak rusak,” tulis Ari.

Baca Juga: Pilih Transaksi Pakai Kartu Kredit? Yuk Cari Tahu Kiat Belanja Online Baju Lebaran Agar Aman