Apakah Moms Perlu ke ATM? Ini Daftar Bank yang Libur Lebaran 2020

By Cecilia Ardisty, Jumat, 22 Mei 2020 | 12:14 WIB
Ilustrasi uang (Pixabay)

Nakita.id - Moms perlu mengetahui bank yang libur lebaran 2020 karena akan mentransfer atau keperluan lainnya.

Apalagi jika Moms tak memiliki mobile banking sehingga mengetahui bank yang libur lebaran 2020 jadi penting.

Oleh karena itu, berikut daftar bank yang libur lebaran 2020 agar Moms tak kecele.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah Moms! Ini Daftar Bank Libur Lebaran 2020

BCA

Melansir dari Kompas.com, PT Bank Central Asia Tbk menyesuaikan jadwal operasional selama masa libur Idul Fitri 1441 Hijriah.

Jadwal operasional yang mengalami penyesuaian mulai tanggal 22 -26 Mei 2020.

Pada tanggal 22 Mei 2020, seluruh kantor cabang BCA tidak beroperasi. Namun transaksi B2B Pertamina tetap dapat dilayani di 10 kantor cabang BCA.

Baca Juga: Simak Informasi Jadwal Hari dan Jam Libur Operasional Bank BNI Selama Idul Fitri 21-25 Mei 2020

Sepuluh kantor cabang tersebut, yakni KCU Matraman, KCU Galaxy, KCU Palembang, KCU Denpasar, KCU Malang, KCU Bandung, KCU Semarang, KCU Solo Slamet Riyadi, KCU Medan, dan KCU Madiun.Kemudian pada tanggal 23-24 Mei 2020, layanan weekend banking tidak beroperasi.

Khusus tanggal 23 Mei 2020, transaksi B2B Pertamina tetap dapat dilayani di KCU Blitar.

Di tanggal 26 Mei 2020, kantor cabang Bank BCA kembali beroperasi dengan pengaturan buka/tutup sementara seperti yang telah dilakukan pada masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Ketahui Syaratnya! Berikut Daftar Bank yang Berikan Kelonggaran Kredit Saat Pandemi Corona

BNI

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk menerapkan pelayanan terbatas selama libur Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah.

Direktur Layanan dan Jaringan BNI Adi Sulistyowati mengatakan, pembukaan layanan terbatas selama Hari Raya juga mengacu pada protokol keamanan Covid-19 di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

BNI tetap menyediakan layanan penerimaan Online Payment Banking System (OPBS) Pertamina pada hari – hari libur Idul Fitri 1441 H, yaitu pada tanggal 21, 22, 23, dan 25 Mei 2020.

Untuk layanan ini, BNI membuka operasionalnya mulai pukul 10.00 hingga 12.00 waktu setempat di 23 outlet. Informasi outlet pun dapat diperoleh pada situs resmi BNI.

Maka tanggal 21 - 25 seluruh outlet BNI libur, kecuali di 23 outlet.

Namun, hari pertama Idul Fitri 1441 H, tanggal 24 Mei 2020, selurut outlet tutup.

Mulai tanggal 26 Mei 2020, operasional berjalan seperti biasa, jelas Adi Sulistyowati.

Selama bulan Ramadhan, jam pelayanan di outlet juga mengalami penyesuaian, mulai pukul 09.00 hingga pukul 14.00 waktu setempat.

Sedangkan pada bulan-bulan selain Ramadhan, jam pelayanannya adalah mulai dari pukul 09.00 hingga 15.00 waktu setempat.

Baca Juga: Setelah Membuat Saldo Nasabah Kosong, Bank Mandiri Blokir Rekening Ribuan Nasabah, Ini Penyebabnya?

CIMB Niaga

Melansir dari cimbniaga.co.id, tanggal 21 - 25 Mei 2020, Digital Lounge Graha CIMB Niaga dan Digital Lounge Bursa Efek Jakarta (BEJ) libur.

Sementara tanggal 26 - 29 Mei 2020, kembali beroperasional mulai pukul 8 - 17 WIB.

Sedangkan, Digital Lounge Kampus Atmajaya, Digital Lounge Kampus ITB, Digital Lounge Kampus UGM, Digital Lounge Yogyakarta Atmajaya, Digital Lounge FISIP UI, Digital Lounge Grand Indonesia, Digital Lounge Super Mall Karawaci, dan Digital Lounge AEON Mall libur tanggal 21 - 31 Mei 2020.

Informasi lainnya dapat Moms buka di situs resmi Bank CIMB Niaga.

Semoga informasi bank yang libur lebaran 2020 ini berguna untuk Moms ya.