Ikuti Tips Ini Agar Tagihan Listrik Tak Lagi Menguras Kantong Moms!

By Shevinna Putti Anggraeni, Kamis, 28 Desember 2017 | 18:24 WIB
tips atasi tagihan listrik jebol ()

Nakita.id - Tagihan listrik yang jebol pasti akan mengejutkan dan menjadi masalah bagi Moms.

Hal itu berkaitan dengan pengeluaran bulanan yang tentunya ikut membengkak.

Belum lagi masih banyak kebutuhan rumah tangga lainnya yang mesti dipenuhi.

Perhitungan pengeluaran bulanan inilah yang harus benar-benar diperhitungkan agar tak menguras kantong.

BACA JUGA: Konsumsi Obat Alami Ini untuk Membantu Menyembuhkan Diare dengan Cepat

Moms bisa coba beberapa tips mengehmat listrik berikut untuk hindari tagihan yang kian membengkak.

1. Hindari makanan panas disimpan dalam kulkas

Tak hanya membuat kulkas cepat rusak, menyimpan makanan yang masih panas atau hangat membutuhkan lebih banyak energi.

Suhu dalam kulkas akan lebih meningkat karena harus bekerja lebih keras untuk mendinginkan makanan tersebut.

Maka lemari es akan membutuhkan banyak energi untuk mengembalikan pada suhu semula yang sudah diatur.

3. Gunakan mesin cuci sesuai kapasitasnya

Agar penggunaan listrik pada mesin cuci tak membengkak, sebaiknya Moms bersihkan secara manual dulu noda yang membandel atau dikucek.

Pakailah mesin cuci ketika sudah banyak baju yang kotor dan perlu dicuci. Jangan sedikit-sedikit mencuci.

Moms juga perlu menyesuaikan deterjen yang cocok untuk tipe mesin cuci yang digunakan, baik itu deterjen cair atau bubuk.

Jangan lupa untuk mengatur setelan mesin cuci dengan durasi yang singkat dan level air terendah.

Ada baiknya tidak terlalu bergantung pada mesin pengering karena akan membutuhkan banyak energi listrik. 

Lebih baik keringkan jemuran di bawah terik matahari saja.

BACA JUGA: Hati-hati! Kebiasaan Ini Bisa Berbahaya Bagi Kesehatan Kita, Lo

4. Pakai rice cooker secara singkat

Jika Moms ingin menghemat tagihan listrik bisa memulainya dari mengontrol penggunaan rice cooker.

Sebaiknya menggunakan air hangat ketika memasaknya untuk mempersingkat waktu.

Cara ini terbukti bisa mempercepat kematengan nasi pada rice cooker sehingga Moms lebih irit listrik.

5. Jangan lupa cabut kabel dari saklar yang tidak berfungsi

Biasanya ketika Moms selesai charge handphone suka lupa atau acuh untuk mencabut kabelnya.

Padahal kebiasaan itu tidak hanya menimbulkan bahaya tetapi juga bisa menjadi  faktor tanggihan listrik yang jebol.

Sebab listrik akan tetap mengalir pada kabel tersebut, baik kabel handphone, TV, komputer, laptop dan lain sebagainya.

Maka perlu hindari kebiasan meninggalkan kabel elektronik yang masih tertancap meskipun saklar dalam keadaan off.

BACA JUGA: Waspada! Biji Buah-buahan yang Sering Dikonsumsi ini Mengandung Racun

6. Pasang kipas angin langit-langit

Kipas angin langit-langit atau atap ini bisa menggantikan fungsi AC yang pada umumnya lebih banyak menggunakan energi listrik.

Kipas ini justru lebih menghemat listrik dan dijamin membuat ruangan menjadi lebih dingin.

Sebab aliran udara menyebar keseluruh ruangan yang memberikan efek drastis pada suhu rumah.

7. Perhatikan jumlah penyimpanan dalam kulkas

Menyimpan terlalu banyak makanan bisa mengganggu sirkulasi udaranya.

Namun, isi lemari es yang kosong juga tidak baik karena akan membutuhkan daya listrik yang lebih besar.

Karena itu Moms harus lebih memerhatikan isi lemari es sesuai kapasitasnya saja.

Jangan lupa untuk gunakan suhu paling rendah pada freezer yang tidak terpakai dan jangan terlalu lama membiarkan pintu lemari es terbuka. (*)

(Shevinna Putti Anggraeni / Nakita.id)