Ternyata Belanja Bisa Tingkatkan Kemampuan Otak. Shopping Lagi Yuk!

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Jumat, 29 Desember 2017 | 11:00 WIB
Aha, berbelanja ternyata mengasah otak. Bisa jadi cerdik dan cerdas dong. ()

 

Nakita.id - Siapa yang tidak suka berbelanja? Pasti setiap orang menyukai aktivitas berbelanja.

Selain sebagai ajang refresh pikiran, ternyata belanja juga mampu tingkatkan kemampuan otak lo Moms.

Dilansir dari dailymail.com, salah seorang peneliti dari Duke University mengungkapkan, salah satu cara meningkatkan kemampuan otak pada lansia adalah dengan berbelanja.

Lansia pada umumnya memiliki penyakit demensia, yaitu penyakit mudah lupa atau pikun.

Namun, demensia kini tak hanya diidap oleh lansia, penyakit ini mulai menyerang orang dewasa bahkan remaja.

BACA JUGA: Beruntung Dads! Miliki Istri Cerewet Ternyata Bisa Bikin Lebih Sehat

Demensia dini disebabkan karena kurangnya interaksi yang cukup dengan lingkungan sosial sekitar.

Rendahnya kepekaan terhadap lingkungan sosial tersebut, membuat insting manusia menurun bahkan menjadi tumpul.

Lalu apa hubungannya interaksi lingkungan sosial dan berbelanja?

Pada saat berbelanja, seseorang akan memutar otak dengan keras.

Memilih dan juga menimbang barang apa saja yang bisa ia beli, dan juga yang dibutuhkannya.

Tidak jarang, Moms akan menanyakan kepada petugas tentang ketersediaan dan juga harga barang, sehingga terjadi interaksi antara Moms dan juga petugas.