Baru Saja Duduki Kursi Bos Besar Perusahaan Kelas Kakap Bergaji Ratusan Juta, Ahok Spontan Bilang Lebih Enak Jalani Profesi Lawasnya, Isyarat Bakal Nyalon Gubernur Lagi?

By Yosa Shinta Dewi, Minggu, 28 Juni 2020 | 11:01 WIB
Potret Ahok dan istrinya Puput Nastiti (Instagram/@fdphotography90)

Nakita.id - Sosok Basuki Tjahaja Purnama (BTP) beberapa tahun belakangan kerap jadi buah bibir.

Salah satunya mengenai rumah tangga Ahok dengan Puput Nastiti Devi.

Jauh sebelum menikahi mantan polwan tersebut, Ahok memang sudah menduda.

Dikabarkan, Ahok dan Veronica Tan bercerai pada tahun 2018 silam.

Baca Juga: Berkorban Pindah Agama Demi Menyandang Status Sebagai Nyonya Ahok, Ayah Mertua BTP Blak-blakan Soal Tabiat Puput yang Berubah Usai Pensiun Dini Jadi Polwan

Lika-liku perjalanan hidup Basuki Tjahaja Purnama memang tak mudah.

Namun, suami Puput Nastiti Devi itu sempat mencicipi jabatan mentereng sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Lama berkecimpung di dunia politik, Ahok pun kini kembali dipercaya menjadi bos besar Pertamina.

Ahok saat ini mengemban tugas sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero).

Baca Juga: Dibuat Kesal Gilang Dirga, Ahok Tak Tinggal Diam dan Tantang Sang Presenter: 'Berani-beraninya Nih Anak'

Dilansir dari Kompas.com, Ahok pun tak sungkan membocorkan gajinya sebagai Komisaris Utama.

Fantastis, dikatakan Gaji BTP dalam sebulan adalah Rp170 juta, Moms.

Ahok pun kemudian membandingkan gajinya sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) dengan jabatan lawasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Ahok beberkan gaji sebagai Komisaris Utama PT Pertamina

Baca Juga: Beda 180 Derajat, Anak Ahok Blak-blakan ‘Sindir’ Perubahan Sang Ayah Sejak Menikahi Puput Nastiti Devi: ‘Enak Ya?’

"Kalau gaji, gedean komisarislah. Jauh (dibanding sebagai Gubernur).

"Kalau di Pertamina kita bisa dapat Rp 170 juta gaji," ujar dia dikutip dari Instagram @kickandyshow (27/6/2020).

Baca Juga: Ikut Tren Bersepeda, Gisella Anastasia Tampil Seksi Pakai Busana Serba Ketat Saat Dirangkul Mesra Wijin, Netizen: Nggak Mikirin Gempi?

Kini kariernya moncer dengan jabatan kelas atas, Ahok justru mengungkapkan hal tak terduga.

Suami Puput Nastiti Devi ini justru dengan gampangnya mengaku lebih menikmati kariernya sebagai Gubernur ketimbang jabatannya yang sekarang.

Baca Juga: Dari Ajudan Melenggang Jadi Istri Bos Pertamina, Paranormal Kondang Sebut Puput Nastiti Devi Bisa Tinggalkan Ahok Ketika Peristiwa Ini Terjadi

Wah, kenapa ya Moms?

Tak asal memilih, Ahok mengaku memiliki pertimbangan tersendiri atas pilihannya itu.

Baca Juga: Artis Cantik Ini Meninggal di Usia Muda Karena Kanker Payudara, Makanan Favorit Wanita Ini Justru Jadi Penyebab Utamanya!

Pilihannya itu berdasarkan ukuran pengaruh dan kewenangan yang dimiliki masing-masing jabatan.

Dijelaskan bahwa menjadi Gubernur memiliki keuntungan bisa menolong orang banyak.

Baca Juga: Luar Biasa Harmonis, Puput Nastiti Devi Pamerkan Kegiatannya di Rumah Demi Buat Sang Suami Senang, Istri BTP: 'Semoga Suka!'

"Jadi Gubernur lebih enak karena bisa menolong orang banyak," kata Ahok.

Ahok pun menuturkan perbedaan mendasar antara menjadi kepala daerah dengan menjadi seorang Komut.

Baca Juga: Rencana Pernikahan Siri Raffi Ahmad Terbongkar, Ibunda Nagita Slavina Semprot Menantunya Sampai Keceplosan Ceritakan Masalah Rumah Tangga Anaknya!

Saat menjadi gubernur dia memiliki dana operasional sebesar Rp 3 miliar yang bisa dibagikan kepada masyarakat miskin, langsung ke rekening mereka masing-masing.

Lain halnya ketika menjadi Komut Pertamina. Dana operasional semacam itu tidak dimiliki.

Baca Juga: Kaget Bukan Kepalang, Ahok Tiba-tiba Ngegas di Depan Publik Kuliti Habis Perangai Veronica Tan yang Disandingkan dengan Penipu