Tak Hanya Menyenangkan, Menggambar juga Ternyata Bisa Jadi #FamilyQuality yang Baik untuk Otak dan Emosi Anak

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 5 Juli 2020 | 11:00 WIB
#FamilyQuality dengan menggambar memberikan banyak manfaat untuk Si Kecil (Pixabay.com/marimari1101)

Lebih dari itu, anak juga disebut-sebut akan lebih peka terhadap lingkungan sekitar, memiliki empati, dan meningkatkan intuisi, lo.

"Menggambar menstimulus otak kiri dan kanan. Selama ini kan 80 persen populasi pengguna otak kiri untuk menghitung. Kalau pakai otak kanan, akan pakai empati, intuisi, hingga bisa memandang posisi orang lain," jelas Mutia di Jakarta, Selasa (16/6/2015).

Selain mengembangkan kreativitas anak, menggambar juga ternyata bisa lo Moms menjadi media anak mengungkapkan perasaan atau emosi Si Kecil.

Baca Juga: Kegiatan Luar Ruangan yang Bisa Disulap Jadi #FamilyQuality di Dalam Rumah, Hanya Butuh Ranting Pohong dan Bunga Kering

Lewat goresan tangan, Si Kecil akan lebih rileks mencurahkan isi hatinya.

Hasil gambar anak ini juga nantinya bisa dianalisis untuk mengetahui apa yang terjadi dalam kehidupan si anak dan apa yang dirasakan.

Misalnya, anak yang mengalami kekerasan, trauma, anak yang kehilangan orangtua, hingga perasaan anak jika orangtua bercerai.

Baca Juga: Manfaatkan #FamilyQuality yang Tersisa Untuk Mengasah Kemampuan Bahasa Asing Si Kecil dengan Cara Ini