Bukan Perokok Tapi Tetap Berpotensi Besar Terkena Kanker Paru-paru Seperti yang Aktif Merokok, Ternyata Begini Pencegahannya

By Yosa Shinta Dewi, Rabu, 15 Juli 2020 | 05:15 WIB
Mencegah potensi kanker paru pada perokok pasif dan aktif (freepik)

Terobosan pengobatan kanker

Menurut Pennell, ada banyak jenis kanker paru-paru dan uji genetik telah membantu para peneliti untuk mengembangkan terapi yang menargetkan jenis sel kanker tertentu, salah satunya terapi berbasis kekebalan.

Terapi berbasis kekebalan, di mana sistem kekebalan tubuh dipersiapkan untuk menyerang tumor, juga membantu pasien kanker paru-paru hidup lebih lama.

Terapi ini juga telah disetujui untuk mengobati banyak jenis kanker lainnya.

Pengembangan alat skrining seperti CT scan juga membantu dengan identifikasi dini kanker paru-paru, yang bisa menyelamatkan puluhan ribu jiwa.

Pemeriksaan kanker paru-paru adalah cara populer lain untuk mengidentifikasi adanya kanker.

Baca Juga: Kerap Dianggap Sehat, Ternyata 8 Makanan yang Sering Kita Konsumsi Ini Lebih Buruk dari Rokok, Hati-hati Moms!

Mencegah kanker paru-paru meskipun tidak semua kanker paru-paru dapat dicegah, kita bisa melakukan beberapa langkah yang dapat menurunkan risiko mengalami penyakit ini.

Hal pertama yang bisa kita lakukan agar terhindar dari kanker paru-paru adalah menjauhi gaya hidup merokok.

Pola makan yang sehat juga penting untuk mengurangi risiko kanker paru-paru. Selain itu, kurangi paparan bahan kimia seperti asbes dan radon.

Artikel ini sudah tayang di Tribunnews dengan judul:Perokok dan yang Bukan Punya Potensi Sama Besar Idap Kanker Paru-paru, Bagaimana Mencegahnya?