Koki Kerajaan Lakukan ini agar Pangeran William dan Harry Mau Makan Sayur Saat Mereka Kecil

By Fadhila Auliya Widiaputri, Jumat, 5 Januari 2018 | 09:22 WIB
Prince William dan Prince Harry ternyata juga tak suka sayuran saat kecil ()

Misalnya dengan cara memotong brokoli dan memasukannya ke dalam mashed potatoes.

Selain itu, McGrady juga mengatakan bahwa meski hidup dalam keluarga kerajaan Inggris, tetapi Pangeran  William dan Pangeran Harry tidak memiliki menu spesial sebagai anak-anak kerajaan.

Hal ini dikarenakan Putri Diana bersikukuh ingin anak-anaknya dilayani dengan makanan yang sama seperti orang dewasa.

“Dia (Putri Diana) berkeras agar mereka memiliki apa yang dimakan para tamu lainnya," ungkap McGrady.

BACA JUGA: Makanan Sisa Bisa Dipanaskan Kembali dan Dimakan, Moms Asalkan...

Menurut McGrady, Putri Diana berpikir bahwa penting untuk bersikap fleksibel kepada anak-anak.

Oleh karena itu, untuk urusan makan, Putri Diana tidak terlalu ketat untuk mengikuti peraturan makanan setiap hari.

Bahkan ketika sedang bersama anak-anak, ia tak akan segan membawa Pangeran  William dan Pangeran Harry untuk ke McDonald’s dan membiarkan mereka memilih makanan yang mereka mau.

“Sang putri ingin anak laki-laki-nya bahagia dan membiarkan mereka makan cukup banyak apa yang mereka minta saat mereka berduaan dengannya," ujar McGrady.

McGrady juga menyarakan jika ada anak-anak yang pemilih soal makanan sebaiknya perlakukan secara fleksibel dan ajak mereka untuk melihat dan memakan makanan yang sama dengan orangtuanya.

Dikarenakan sifat anak-anak yang lekat dengan rasa ingin tahu, pelan-pelan mereka pun akan ikut menikmati makanan yang sama dengan orangtuanya.

BACA JUGA: Riset: Permainan Komputer Dapat Membantu Anak Gampang Makan Buah dan Sayuran