5 Cara Ampuh Menghilangkan Noda Kunyit pada Perabotan Dapur dan Kain Tanpa Merusak

By Ela Aprilia Putriningtyas, Jumat, 7 Agustus 2020 | 11:45 WIB
Cara hilangkan noda kunyit pada perabotan (jcomp)

5 Cara Ampuh Menghilangkan Noda Kunyit pada Perabotan Dapur dan Kain Tanpa Merusak

Nakita.id - Punya banyak perabotan dapur dan kain yang terkena noda kunyit memang cukup susah untuk dihilangkan.

Apalagi jika noda kunyit sudah lama menempel pada perabotan.

Bagaimana cara ampuh untuk menghilangkan noda kunyit pada perabotan dapur tanpa merusak?

Baca Juga: Bahan Alami Ini Mampu Atasi Noda Kunyit di Tangan dan Kuku

Moms tentu tak mau bukan perabotan rumah tangga tergores dan menipis hanya karena menggosok panci atau perabotan lain terlalu keras.

Nah, tak ada salahnya untuk Moms coba tips mudah berikut ini:

Baca Juga: Satu Lagi, Coba Rendam Sisir Rambut ke Dalam Campuran Baking Soda dan Air Hangat! Bonus Tak Terduga Ini yang Akan Terjadi

1. Sinar matahari

Bagaimana bisa sinar matahari dapat menghilangkan noda kunyit yang membandel? Tampak seperti guyonan ya Moms?

Tapi jangan salah meski terdengar aneh, sinar matahari memang mampu bersihkan perkakas.

Coba biarkan perkakas di bawah terik matahari hingga kering selama beberapa hari.

Panas langsung sinar matahari inilah yang disebut-sebut mampu menghilangkan noda kunyit.

2. Lemon dan cuka putih

Dua baham alami lemon dan cuka putih sama sama miliki kandungan bahan asam yang baik untuk menghilangkan noda kunyit.

Dengan campuran lemon dan cuka putih tidak akan merusak warna pada peralatan dapur.

 Baca Juga: Begini Cara Ampuh Hilangkan Noda Tinta pada Pakaian Sesuai dengan Jenis Kain

Moms bisa coba larutkan cuka dan jeruk lemon dengan air hangat, lalu rendam perkakas semalaman.

Lihat keesokan pagi, perkakas dapur sudah bersih dan noda kunyit menghilang.

3. Baking soda

Baking soda jadi salah satu bahan dapur yang miliki segudang manfaat.

Baca Juga: Tidak Bisa Digunakan Sembarangan dan Berlebihan, Begini Cara Kerja Baking Soda yang Baik untuk Membantu Memutihkan Gigi

Baking soda untuk hilangkan noda kunyit

Untuk menghilangkan noda kunyit pada perkakas, Moms bisa coba oleskan baking soda pada perkakas yang kotor dan biarkan mengering selama 15-20 menit.

Jangan lupa untuk menggosok dengan air air hangat agar baking soda dapat bekerja dengan baik.

4. Tepung jagung

Tak jarang anak-anak menumpahkan makanan yang dibuat dengan campuran kunyit pada alas meja.

Baca Juga: Lebih Ampuh Dibanding Pemutih Pakaian, Baking Soda Mampu Kembalikan Baju Putih Seperti Semula Bahkan Bikin Kinerja Detergen Lebih Baik

Noda kuning yang menempel pada kain tentu akan dengan mudah meresap pada serat kain.

Coba gosok alas meja dengan tepung jagung tepat di atas noda kuning, lanjutkan dengan mencuci bersih alas meja dengan air hangat juga detergen.

Baca Juga: Anti Ribet! Begini Cara Mudah Bersihkan Gelas Kaca dari Noda Agar Kinclong Kembali

5. Hidrogen peroksida

Hidrogen peroksida adalah senyawa kimia yang berwarna biru pucat dan ampuh menghilangkan  noda kunyit pada alas meja.

Cukup teteskan pada bagian kain yang terkena noda kunyit, lalu cuci bersih.

Itu tadi cara mudah hilangkan noda kunyit pada perkakas dapur dan kain, sekarang tak ada lagi ketakutan perabotan dapur terkena noda kunyit.

Pastikan untuk menyimpan kunyit pada stoples keramik atau porselen.

Itu dia 5 cara ampuh menghilangkan noda kunyit pada perabotan dapur dan kain tanpa merusak. Selamat mencoba!