Seantero Dunia Dibuat Pontang-panting dengan Wabah Virus Corona, Pakar Mendadak Sebut Cegukan Terus-menerus Jadi Gejala Baru Covid-19, Begini Faktanya

By Yosa Shinta Dewi, Senin, 10 Agustus 2020 | 11:35 WIB
Cegukan disebut jadi gejala baru Covid-19 (Freepik.com)

Dikutip dari Grid Health yang melansir Times of India, sebuah penelitian yang diterbitkan American Journal of Emergency Medicine menunjukkan cegukan terus-menerus adalah petanda baru Covid-19.

Dokter dari Cook County Health, AS memaparkan ada laporan kasus seorang pria berusia 62 tahun, yang pergi ke Unit Gawat Darurat rumah sakit usai cegukan terus-menerus selama empat hari. 

Baca Juga: Ahli Bongkar Info Mengejutkan di Tengah Serangan Virus Corona: 'Sering Disepelekan Oleh Orang-orang'

Ilustrasi pasien positif virus corona

Pasien tersebut diketahui tidak memiliki riwayat penyakit paru-paru.

Selain itu, ia kehilangan berat badan 11 kilogram dalam empat bulan terakhir tanpa diet.

Pasien dirawat di rumah sakit dengan riwayat cegukan persisten selama empat hari dan tidak memiliki gejala virus corona baru.

Pemeriksaan fisiknya juga tidak mengungkapkan sebanyak pada hari masuk.

Suhunya hampir mencapai 38 derajat Celcius tetapi tidak ada hidung tersumbat, sakit tenggorokan, nyeri dada atau bahkan sesak napas.

Baca Juga: Bertambah Lagi Gejala Baru Covid-19, Dokter Temukan Luka Lebam Biru Kehitaman di Kaki Jadi Tanda Seseorang Sudah Positif Corona