Makanan Peninggi Badan Anak Ternyata Dapat Ditemukan Pada Menu Sehari-hari, Cari Tahu Apa Saja

By Cecilia Ardisty, Sabtu, 29 Agustus 2020 | 07:45 WIB
Makanan peninggi badan anak (freepik)

Telur

Makanan peninggi badan anak yang pertama adalah telur. Makanan ini kaya akan protein, riboflavin, biotin, dan zat besi.

Protein dalam telur membantu pertumbuhan dan perkembangan sel tubuh.

Sebuah penelitian mengatakan anak-anak yang kekurangan gizi yang diberi makan dengan diet protein tinggi selama satu periode tumbuh lebih tinggi dibandingkan dengan mereka yang diberi makan dengan protein standar.

Baca Juga: Bukan Berarti Kurang Gizi, Ternyata Ini Ciri Anak Kurus Tapi Sehat yang Wajib Moms Ketahui

Produk susu

Susu mengandung kalsium dan protein, sehingga baik untuk pertumbuhan dan kekuatan tulang.

Produk susu seperti keju, yogurt, curd, dan cottage cheese kaya akan kalsium dan vitamin sehingga baik untuk tulang Si Kecil.

Sarankan Si Kecil minum susu setiap hari namun jika ia laktosa intoleran konsultasikan pada dokter anak.