Tak Gengsi Meski Ayahnya Raja Dangdut, Putra Rhoma Irama Pilih Dagang Mie Rebus dan Kopi di Warung

By Rachel Anastasia Agustina, Minggu, 30 Agustus 2020 | 08:35 WIB
Rhoma Irama. (instagram/@rhoma_official)

 

Tak Gengsi Meski Ayahnya Raja Dangdut, Putra Rhoma Irama Pilih Dagang Mie Rebus dan Kopi di Warung: 'Semenjak Lockdown'

Nakita.id - Pandemi Covid-19 atau virus corona memang memberikan dampak, termasuk pada sektor ekonomi.

Belum lagi bagi mereka yang bekerja di industri hiburan tanah air harus merasakan sepi job karena masih Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Salah satunya ialah putra Raja Dangdut, yakni Fikry Zulfikar Irama atau lebih dikenal sebagai Vicky Irama.

Ya, Vicky Irama merupakan anak Rhoma Irama dari mantan istrinya bernama Veronica Agustina.

Baca Juga: Sempat Menikah Siri dengan Raja Dangdut, Angel Lelga Bongkar Sosok Rhoma Irama yang Sempat Nikahkan Dirinya dengan Pria Lain

Berdasarkan pemberitaan GridPop.ID, sosok Veronica Agustina sempat menjadi pemberitaan saat suaminya, Rhoma Irama nekat memperistri Ricca Rachim di tengah pernikahan mereka.

Sempat menyulut polemik, kisah cinta segitiga ini berakhir dengan bercerainya sang Raja Dangdut dengan Veronica Agustina pada Mei 1985.

Lantas bagaimana kabar Vicky Irama sekarang?

Pentolan band Sonet Rock tersebut ternyata termasuk dalam deretan artis yang terdampak pandemi corona.

Baca Juga: Sudah Gontok-gontokan dengan Bupati Bogor, Aksi Panggung Rhoma Irama Saat Pandemi Corona Juga Sukses Buat Ridwan Kamil Murka

Dalam penuturannya yang dilansir YouTube Selebrita7.com pada Kamis (27/8/2020), Vicky Irama mengaku dirinya nyaris tak dapat tawaran manggung maupun job lain belakangan ini.

Tak mau berpangku tangan, ia terpaksa memutar otak agar dapurnya tetap ngebul.

Bak mengesampingkan nama besar ayahnya sebagai seorang Raja Dangdut, Vicky Irama rela turun ke jalan untuk berjualan kopi dan mie rebus.

Vicky Irama dan warung mie rebusnya.

Baca Juga: Aksi Rhoma Irama di Acara Sunatan Kian Berbuntut Panjang, Warga yang Berkerumun Menonton Bakal Jalani Rapid Test Covid-19, Dinkes: ‘Akan Dilakukan Deteksi’

Sebuah warung kaki lima pun dibukanya di daerah Sentul, Jawa Barat.

Masih melansir sumber yang sama, pelantun lagu ‘Bujangan’ ini diketahui menjajakan berbagai macam makanan, mulai dari mie rebus, sosis bakar, kopi hingga bakso secara online.

Beruntung, sang pedangdut merupakan penggemar kuliner sehingga ia yang akhirnya punya andil besar dalam memasak jualannya.

Baca Juga: Saling Adu Mulut Tak Mau Disalahkan, Bupati Bogor Bersikukuh Bakal Seret Rhoma Irama ke Jalur Hukum: 'Yang Jelas Proses Jalan Terus'

Langkahnya untuk menopang ekonomi keluarga semakin ringan karena lokasi warung kaki limanya yang tak jauh dari tempat tinggalnya.

Terlebih lagi penghasilannya dari berjualan mie rebus dan kopi mampu menambal pemasukan dari manggung yang nyaris nihil selama pandemi virus corona.

"Ini saya semenjak lockdown ya. Selama Covid-19 ini ya mengisi kekosongan.

Baca Juga: Nyanyi di Acara Sunatan Berbuntut Panjang, Rhoma Irama Kini Balik Lempar Bola Panas Menyerang Bupati Bogor: ‘Ini yang Ibu Bupati Bilang Serius Menghadapi Corona?'

"Memang kuliner ini nggak jauh dari rumah saya. Cuma hanya kurang lebih sekilo ya. Jadi bolak-balik rumah ke sini, rumah ke sini.

"Jadi karena ini lokasinya tempat wisata dan nongkrong di sini juga enak. Nggak jenuh karena rame,” pungkas Vicky Irama.

Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul Lupakan Gengsinya Sebagai Putra sang Raja Dangdut Demi Dapur Tetap Ngebul, Anak Rhoma Irama Kini Jualan Mie Rebus dan Kopi di Warung Kaki Lima Gegara Sepi Job: Mengisi Kekosongan…