Mudah dan Cepat, Begini Cara Mendapatkan Kuota Internet Gratis Selama 4 Bulan dari Kemendikbud

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 30 Agustus 2020 | 11:48 WIB
Kemendikbud memberikan kuota internet gratis selama pandemi Covid-19 (Pixabay.com)

Mudah dan Cepat, Begini Cara Mendapatkan Kuota Internet Gratis Selama 4 Bulan dari Kemendikbud

Nakita.id – Kemeterian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan memberikan kuota internet gratis, begini cara mendapatkannya.

Pandemi Covid-19 telah membawa begitu banyak dampak di Indonesia, salah satunya dalam kegiatan belajar mengajar.

Ya, sudah hampir enam bulan, kegiatan belajar mengajar baik di jenjang sekolah maupun perkuliahan, dilaksanakan secara daring.

Baca Juga: Sedikit Banyak Bisa Legakan Dompet, Kemendikbud Berikan Subsidi Kuota Gratis untuk Murid dan Tenaga Pengajar, Langsung Masuk ke Nomor HP

Melihat pandemi masih terus berlangsung, Kemeterian Pendidikan dan Kebudayaan pun akhirnya memutuskan untuk memberikan subsidi kuota internet gratis kepada guru, siswa, mahasiswa, dan dosen.

Hal tersebut tentu dilakukan untuk memudahkan proses belajar mengajar selama pandemi.

Lantas, bagaimana cara untuk mendapatkan kuota gratis ini ya?

Baca Juga: Viral Kuota 10GB Cuma Rp10 di WhatsApp Bukan HOAX, Ini Cara Aktifkan Kuota Belajar dari Telkomsel