Diklaim Ampuh Cepat Turunkan Berat Dalam 7 Hari, Waspada Konsumsi Timun Berlebih Dapat Berdampak Serius pada Kesehatan

By Ela Aprilia Putriningtyas, Kamis, 10 September 2020 | 14:10 WIB
Jus mentimun untuk turun berat badan (freepik.com)

Nakita.id - Bermasalah dengan kegemukan dan ingin turun berat badan dengan cepat?

Eits, jangan dulu mudah percaya dengan klaim cepat turunkan berat badan ya Moms, cari tahu dulu cara yang benar agar dapatkan hasil yang diinginkan tanpa timbulkan dampak buruk bagi kesehatan.

Apakah Moms pernah mendengar diet dengan mentimun dalam 7 hari sudah dapatkan hasilnya?

Baca Juga: Hanya Bermodalkan Timun Selama 7 Hari, Berat Badan Turun Secara Efektif dan Tubuh Ideal Berhasil Didapatkan

Ya, diet timun dipercaya ampuh jadi salah satu cara atasi berat badan.

Tapi pastikan untuk mengonsumsinya dengan cara yang benar dan sesuai dengan yang dianjurkan.

Baca Juga: Pantas Saja Banyak yang Ketagihan dengan Minum Air Mentimun, Ternyata Segudang Manfaat Luar Biasa Ini Bisa Didapatkan

Jangan sampai niat ingin dapat berat tubuh yang ideal justru berakhir sakit.

Dikutip dari laman Pos Kupang ada sederet dampak buruk konsumsi timun yang dapat timbulkan sakit berbahaya, apa saja?

- Picu dehidrasi

Biji mentimun diketahui miliki sifat diuretik dan jika dikonsumsi secara berlebihan akan picu efek negatif yang dapat sebabkan keseimbangan elektrolit.