Banyak Pilihan Aktivitas yang Bisa Dilakukan Tapi Sulit Mengatur Waktu? Begini Cara Memaksimalkan #FamilyQuality di Sela-sela Kesibukan Moms dan Dads

By Yosa Shinta Dewi, Jumat, 18 September 2020 | 11:42 WIB
Meluangkan waktu untuk #FamilyQuality di sela-sela kesibukan (Freepik)

Nakita.id - Meluangkan waktu untuk menikmati #FamilyQuality menjadi sebuah kewajiban.

Selain sebagai sarana bonding, waktu berkualitas yang dihabiskan bersama Si Kecil tentu akan memengaruhi tumbuh kembangnya.

Seperti halnya saat ini, di masa pandemi Covid-19 Moms dan Dads tentu akan lebih banyak menghabiskan hari-hari bersama Si Kecil di rumah.

Bekerja dari rumah, mendampingi anak belajar secara daring, dan melakukan pekerjaan domestik lainnya.

Baca Juga: Tidak Perlu Khawatir Saat Anak Merasa Minder, Lakukan 3 #FamilyQuality Ini untuk Bantu Meningkatkan Kepercayaan Diri Si Kecil

Dengan segudang kesibukan tersebut, Moms tentu berharap bisa memaksimalkan #FamilyQuality bersama-sama.

Beragam aktivitas menyenangkan sudah direncanakan, tapi saat tiba waktunya Moms dan Dads justru dibayang-bayangi pekerjaan kantor.

Nah, untuk memaksimalkan #FamilyQuality bersama Si Kecil agar mereka tidak merasa diabaikan coba lakukan beberapa hal di bawah ini, Moms:

Baca Juga: Tidak Perlu Khawatir Saat Anak Merasa Minder, Lakukan 3 #FamilyQuality Ini untuk Bantu Meningkatkan Kepercayaan Diri Si Kecil

1. Prioritaskan aktivitas keluarga

Menghimpun dari Life Hacks, aktivitas bersama keluarga sebaiknya dijadikan prioritas.

Apabila bekerja sepanjang waktu, maka Moms dan Dads akan melewatkan waktu bersama keluarga yang sama sekali tidak bisa tergantikan.

Si Kecil tumbuh dengan cepat, jadi sebagai orangtua jangan sampai telat menyadari kalau kurang memberikan waktu luang untuk mereka.

Dengan memprioritaskan keluarga, maka secara tidak langsung Moms dan Dads mengajarkan Si Kecil untuk merasa aman.

Sebab, keluarga menjadi salah satu tempat terbaik di saat seseorang mengalami masa sulit.

Baca Juga: Tak Selalu Buruk, Ternyata Sederetan Game Virtual Ini Bisa Moms Manfaatkan untuk Kegiatan #FamilyQuality Besama Si Kecil

Ilustrasi #FamilyQuality

2. Memiliki waktu dan kegiatan keluarga yang terarah

Dalam hal ini, Moms bisa melakukan aktivitas menyenangkan bersama Si Kecil.

Misalnya, nonton film atau kegiatan yang disukai anak lainnya.

Fokuskan aktivitas di satu ruangan, hindari menggunakan waktu luang untuk melakukan kegiatan lain di bagian rumah yang berbeda.

Baca Juga: Latih Mulai Sekarang Lewat #FamilyQuality Simple Ini di Rumah, Bantu Ajak Anak Belajar Mengatur Waktu

Dengan cara ini, maka Moms dan Dads bisa membangun komunikasi yang baik bersama Si Kecil.

3. Hindari menghukum Si Kecil

Tak jarang apa yang dilakukan Si Kecil membuat orangtua menjadi emosional.

Di saat senggang sebaiknya untuk menghindari menghakimi Si Kecil apabila ia melakukan kesalahan yang tidak membawa dampak panjang.

Bahkan, Moms dan Dads bisa mengarahkan Si Kecil dengan menjadi contoh yang baik baginya.

Baca Juga: Jarang Jalin #FamilyQuality, Hati-hati Si Kecil Tumbuh dengan Kepribadian yang Seperti Ini Kalau Jarang Diajak 'Ngobrol'

4. Usahakan makan bersama

Jadwalkan waktu untuk makan malam bersama Si Kecil.

Di sela-sela waktu makan, Moms dan Dads bisa mengajak Si Kecil berdiskusi.

Hal ini dilakukan untuk mengetahui apa yang dipikirkan dan dirasakan Si Kecil.

Meskipun sederhana, #FamilyQuality jangan sampai terlewat, ya!

Baca Juga: Di Rumah Saja Bukan Halangan, Lakukan Meditasi sebagai #FamilyQuality Agar Keterampilan Sosial dan Konsentrasi Si Kecil Tidak Menurun