Bukannya Lega dan Kenyang, Habis Makan Malah Terasa Pusing, Ternyata Ini Penyebabnya dan Begini Cara Mengatasinya

By Cecilia Ardisty, Rabu, 23 September 2020 | 17:00 WIB
Habis makan langsung pusing (freepik)

Nakita.id - Biasanya makan bisa membantu mengurangi rasa pusing karena meningkatkan gula darah.

Tetapi Moms dan Dads justru merasakan hal sebaliknya yaitu habis makan langsung pusing.

Mengalami habis makan langsung pusing tentu membingungkan Moms dan Dads.

Baca Juga: Sering Pusing Hingga Sakit Kepala Padahal Baru Bangun Tidur? Coba Cek Deretan Penyebabnya Ini, Jangan-jangan Benar Sedang Dialami

Ada banyak penyebab potensial yang terkait dengan pusing setelah makan.

Beberapa kondisi dan penyebab yang berbeda berpotensi menyebabkan pusing setelah makan.

Terkadang, Moms mungkin berdiri terlalu cepat setelah duduk lama.

Perubahan volume cairan dan aliran darah yang tiba-tiba ini dapat menyebabkan pusing sementara.

Baca Juga: Sebelum Terlambat, Perhatikan Gejala dan Tanda Seseorang Terserang Stroke, Salah Satunya Sering Pusing