Jerawat di Telinga Jadi Tanda Bahaya? Simak Sebab dan Cara Perawatan yang Dianjurkan

By Ela Aprilia Putriningtyas, Kamis, 1 Oktober 2020 | 17:00 WIB
Jerawat di telinga ()

Nakita.id - Apakah saat ini Moms dan Dads miliki jerawat di area telinga?

Kadang seseorang tidak menyadari miliki benjolan kecil di telinga mereka.

Bahkan tak sedikit yang tiba-tiba dibuat terkejut saat memegang telinga dan rasakan sakit akibat jerawat.

Baca Juga: Kulit Cantik Bebas Jerawat Tanpa Perawatan ke Klinik, Yuk Lakukan Perawatan Ini di Rumah

Apakah jerawat pada telinga berbahaya?

Jerawat sebenarnya dapat tumbuh di bagian tubuh mana saja terlebih pada area yang potensial.

Baca Juga: Hilangkan Bopeng Bekas Jerawat Cuma Modal Tepung Tapioka, Begini Tips Rumahan yang Bisa Moms Contek

Biasanya area itu miliki tumpukan kulit mati, minyak, dan bakteri berlebih.

Terkadang kondisi rambut yang lepek dan berminyak juga dapat picu timbulnya jerawat pada telinga.

Adapun sebab jerawat tumbuh di telingan antara lain adalah seperti yang dimuat pada Greatist.

1. Ikat kepala ketat

Ikat kepala yang ketat biasanya digunakan saat sedang berolahraga.

Penggunaan ikat kepala ketat ini yang lantas sebabkan jerawat karena memerangkap minyak dan keringat.

2. Stres

Kondisi mental, stres rupanya juga memegang peranan penting penyebab jerawat pada telinga.

Baca Juga: Bisa Dicoba, Masker Tomat yang Dicampur dengan Bahan Rumahan Ini Siapa Sangka Ampuh Kencangkan Pori-pori Wajah hingga Atasi Jerawat

Perubahan hormonal sebabkan jerawat lantas tumbuh di telinga.

3. Alergi

Jerawat telinga bjsa juga muncul karena pengaruh alergi dari makanan atau obat-obatan tertentu.

Untuk meredakan jerawat pada telinga ada baiknya untuk lakukan beberapa cara di bawah ini.

Baca Juga: Cara Ampuh Obati Jerawat dengan Jus Wortel, Gunakan dengan Cara Ini dan Lihat Hasilnya pada Kulit Wajah

- Kompres hangat

Coba pakai handuk yang beruap panas dan letakkan perlahan pada bagian yang terkena jerawat.

- Mengoles minyak pohon teh

Minyak pohon teh miliki khasiat ampuh untuk meredakan  jerawat pada telinga.

Karena sifat antimikroba dan antiinflamasi yang terkandung di dalamnya.

- Kompres es

Mengompres bagian telinga yang memiliki jerawat dengan es juga dianggap efektif untuk bantu redakan gejala.

Baca Juga: Basmi Jerawat hingga Keriput Ternyata Tidak Sesusah yang Dibayangkan, Cukup Pakai Jeruk Nipis dengan Cara Seperti Ini

manfaat es batu untuk jerawat

Karena jerawat dapat tumbuh di mana saja, sebenarnya jerawat pada telinga bukan hal perlu ditakutkan.

Hanya saja jika jerawat muncul disertaia dengan tanda infeksi ada baiknya untuk segera lakukan pemeriksaan.

Sebab perawatan untuk jerawat biasa dan infeksi memerlukan treatment yang berbeda.

Baca Juga: Potret Perubahan Drastisnya Bikin Takjub, Jerawat Kistik Wanita Ini Hilang Hanya dengan Perawatan Teh Hijau, Begini Caranya

Mengutip dari Kompas.com, untuk lebih jelasnya berikut beberapa tanda yang menandakan jerawat sudah terinfeksi:

- Sakit saat disentuh.

- Lebih besar dari jerawat biasa.

- Jerawat memerah karena meradang.

- Ukurannya lebih besar dari jerawat biasanya.

Terdapat bintik putih yang menandakan adanya nanah.

Untuk pengobatan jerawat karena infeksi dilerlukan obat-obatan khusus seperti salisilat untuk kurangi penyebarannya.