Tidak Pernah Terbersit Sebelumnya, Ternyata Bahan-bahan di Sekitar Kita Ini Mampu Atasi Masalah Kerutan di Wajah

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 15 Oktober 2020 | 13:15 WIB
Mengatasi kerutan di wajah dengan bahan alami, yuk coba! (Manu Reyes)

Susu kedelai dan tahu

Kedelai untuk kerutan di dahi

Kedelai memiliki kandungan serat dan protein yang tinggi sehingga baik untuk kebutuhan tubuh.

Tapi tahukah Moms bahwa kedelai juga baik untuk kulit?

Suatu penelitian menemukan bahwa perempuan paruh baya yang mengonsumsi 40 gram aglycone (isoflavon yang ditemukan dalam kedelai), setiap hari selama 12 minggu akan meningkat elastisitas kulitnya dan kerutan juga semakin tersamarkan.

Baca Juga: Hubungan Sudah Hot Tapi Pasangan Tak Kunjung Berbadan Dua? Para Pria Wajib Bantu Konsumsi 7 Makanan Ini Agar Istri Cepat Hamil

Baca Juga: Tak Punya Gen Kembar? Jangan Khawatir! Ternyata Moms Tetap Bisa Punya Bayi Kembar dengan Cara Ini

Menggunakan selotip

Selotip untuk kerutan di dahi

Selain cara di atas, Moms juga bisa memanfaat selotip.

Beberapa orang tanpa sadar sering mengernyitkan dahi, bahkan saat tidur.

Kebiasaan ini tidak baik karena dapat meninggalkan kerutan.

Jadi, dengan selotip yang ditempelkan di dahi, diharapkan kebiasaan ini akan hilang.

Namun jangan terlalu lama menggunakannya ya, Moms.

Kulit juga butuh bernapas.