Gejala Seseorang Terinfeksi Virus Corona Semakin di Luar Dugaan, Kini Kerontokan Rambut Diduga Ada Kaitannya dengan Covid-19, Benarkah?

By Yosa Shinta Dewi, Rabu, 28 Oktober 2020 | 13:36 WIB
Ilustrasi rambut rontok (Freepik.com)

Gejala Seseorang Terinfeksi Virus Corona Semakin di Luar Dugaan, Kini Kerontokan Rambut Diduga Ada Kaitannya dengan Covid-19, Benarkah?

Nakita.id - Belakangan ini gejala Covid-19 semakin berkembang.

Tak hanya gejala seperti batuk, gangguan pernapasan, atau kehilangan indra penciuman.

Beberapa gejala yang kurang umum terjadi pun mulai digembar-gemborkan menandakan seseorang terinfeksi Covid-19.

Bukan cuma ruam pada kulit atau gangguan pengelihatan.

Sekarang, kerontokan rambut pun dikaitkan dengan gejala Covid-19, Moms.

Baca Juga: 9 Provinsi di Indonesia Ini Sedikit Bisa Bernapas Lega, Pemerintah Klaim Wabah Virus Corona Sudah Mulai Mereda, Mana Saja?

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Dr Natalie Lambert dari Indiana University dan Survivor Corp di media sosial, sebanyak 1.500 orang mengaku dalam jangka panjang rambutnya jadi mudah rontok.

Fakta ini membuat para ahli tengah mempelajari keterkaitan antara rambut rontok dengan infeksi Covid-19.

Namun hingga saat ini penyebab gejala itu belum diketahui secara pasti.

Baca Juga: Jangan Diabaikan! Ruam di Kulit Bisa Jadi Gejala Terjangkit Covid-19 Jika Perlihatkan Gejala Ini