Coba Mandi Pakai Santan Sesering Mungkin Mulai Sekarang, Dapatkan Khasiat Ampuh Tak Terduga untuk Kulit Cantikmu

By Ela Aprilia Putriningtyas, Rabu, 4 November 2020 | 06:30 WIB
Kulit bersih dengan mandi pakai air santan. (Freepik)

Nakita.id - Mandi susu tentu sudah tak asing bukan? Tapi pernahkah berpikir untuk mandi pakai santan?

Jika belum, tak ada salahnya untuk mencoba mulai sekarang.

Mandi pakai air santan nyatanya ampuh dan punya manfaat luar biasa untuk kulit.

Baca Juga: Wajah Anti-keriput dan Kendur Hanya dengan Santan Kelapa, Begini Cara Menggunakannya

Moms bahkan bisa melakukannya sesering mungkin tanpa takut efek samping.

Santan adalah sari dari parutan kelapa yang sudah tua.

Baca Juga: Rambut Tumbuh Subur dan Kuat dalam Waktu Singkat Hanya dengan Santan, Cara Membuat Racikannya Semudah Ini

Biasanya cairan santan berwarna putih cair dan kerap dimanfaatkan untuk mengolah beragam masakan lezat.

Kali ini Moms tidak harus menggunakannya sebagai tambahan olahan masakan, tetapi Moms bisa memanfaatkannya untuk mandi.

Kok bisa ya Moms? Kira-kira apa manfaat baiknya untuk kulit?

Seperti yang dimuat Style Craze, berikut ini cara dan manfaat baik dari mandi pakai santan yang sayang banget jika tidak dicoba.

Coba mandi pakai santan

Ambil 1 cangkir santan, 1/2 cangkir air mawar dan 1 cangkir kelopak mawar.

Baca Juga: Caranya Semudah Ini, Rambut Rontok Bisa Diatasi dan Dicegah Hanya dengan Santan hingga Air Lemon

Siapkan air hangat pada bak mandi dan masukkan semua bahan ke dalam air bak.

Sudah siap, Moms bisa coba mandi dengan air santan sesering mungkin untuk dapatkan manfaatnya.

Baca Juga: Miliki Berbagai Manfaat untuk Kesehatan, Ini Perbedaan yang Didapatkan Tubuh Jika Konsumsi Santan dan Air Kelapa

Manfaat dari mandi air santan antara lain adalah:

- Melawan kulit kering

- Cegah kulit gatal dan bengkak

- Atasi kemerahan pada kulit

- Menenangkan kulit dan menjadikannya tetap bercahaya dan sehat

Menarik ya Moms, manfaat mandi dengan air santan yang ditawarkan?

Sebenarnya bukan saja untuk mandi, santan bahkan bisa diaplikasikan dengan cara yang berbeda lainnya.

Contohnya Moms bisa gunakan sebagai eksfoliasi kulit.

Baca Juga: Ini Perbedaan Santan Kelapa Kemasan dengan Tradisional, Dari Proses UHT hingga Tanpa Pengawet

Oatmeal dan santan untuk scrub

Pengelupasan kulit secara alami dapat membantu menyingkirkan kulit mati yang menumpuk pada wajah.

Moms bisa ambil oatmeal dengan menambahkan santan sebagai ganti dari air.

Baca Juga: Nikmat Dan Lembutnya Bolu Kukus Santan Tiga Rasa Ini Hadir Di Meja Makan

Buat pasta oatmeal dengan santan dan aduk merata sebelum dioles pada wajah.

Gunakan scrub sederhana ini 1 sampai 2 hari untuk dapatkan hasil terbaiknya.

Cuma modal santan, siapa sangka sederet masalah kulit wajah dapat diatasi dengan mudah.