Hasilnya Memuaskan, Wanita Ini Buktikan Khasiat Menyemprotkan Air Lemon pada Rambut untuk Membuatnya Lebih Cerah

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 12 November 2020 | 05:30 WIB
Ilustrasi seorang wanita buktikan langsung khasiat menyemprotkan air lemon ke rambutnya (Freepik.com)

Hasilnya Memuaskan, Wanita Ini Buktikan Khasiat Menyemprotkan Air Lemon pada Rambut untuk Membuatnya Lebih Cerah

Nakita.id - Seorang wanita bernama Emily Rekstis bercerita soal pengalamannya menggunakan air lemon untuk rambutnya.

Mulanya, ia disarankan oleh editornya untuk menggunakan air lemon untuk membuat rambutnya lebih bercahaya.

Sebelum mencobanya, Emily bertanya pada ahli, Joe J. Cincotta, PhD dari Federici Brands soal manfaat lemon untuk rambut.

Ia menjelaskan bahwa buah tersebut ternyata memiliki efek mencerahkan.

Baca Juga: Coba 7 Hari Berturut-turut Minum Air Lemon Hangat, Bukan Cuma Bikin Awet Muda Tetapi Juga Baik untuk Kesehatan

"Jus lemon mengandung 5 persen asam sitrat, yang merupakan agen pengoksidasi yang sangat lemah yang menyerap ke dalam korteks rambut," katanya.

Asam bekerja bersama-sama dengan sinar UV matahari untuk mengaktifkan dan mempercepat proses pencerahan.

Proses oksidasi secara kimiawi menyerang dan mengurangi melanin (pigmen warna rambut).

Karena itu, warnanya tampak lebih cerah. Setelah ini terjadi dan rambut menjadi lebih terang, hasilnya permanen.

Baca Juga: Teh Jahe, Madu, dan Lemon Manjur Menjaga Daya Tahan Tubuh Di Saat Pandemi Covid-19, Cek Kandungan Hebatnya Serta Cara Buatnya!