Beda Dari yang Lain! Diet Ini Menganjurkan Banyak Makan Lemak Tapi Malah Pangkas Bobot Tubuh Jauh Lebih Cepat

By Nita Febriani, Sabtu, 14 November 2020 | 07:30 WIB
Ilustrasi menurunkan berat badan (Freepik.com)

Beda Dari yang Lain! Diet Ini Menganjurkan Banyak Makan Lemak Tapi Malah Pangkas Bobot Tubuh Jauh Lebih Cepat

Nakita.id - Saat diet, lemak biasanya akan jadi musuh terbesar yang benar-benar harus dihindari.

Selain lemak, karbohirat, minyak, gula, dan garam juga biasanya tidak disarankan saat diet.

Beda dari yang lain, diet ini malah menganjurkan banyak makan lemak tapi malah bisa memangkas bobot tubuh jauh lebih cepat.

Diet ini adalah Diet Atkins, yaitu diet rendah karbohidrat yang biasa direkomendasikan untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Tak Selamanya Buruk, Ini Dia 5 Makanan Tinggi Lemak yang Ternyata Berkhasiat Bikin Berat Badan Turun dengan Lebih Cepat, Yuk Coba

Para ahli gizi mengklaim diet atkins dapat menurunkan berat badan dengan cara mengonsumsi lemak dan protein sebanyak yang Moms inginkan.

Diet atkins tidak memerlukan penghitungan kalori efektif untuk menurunkan berat badan dan dapat menyebabkan perbaikan kesehatan.

Diet ini pada awalnya dianggap tidak sehat dan ditentang oleh pengamat kesehatan karena dianggap memiliki kandungan lemak jenuh yang tinggi.

Baca Juga: Masih Boleh Makan Nasi, Begini Cara Turunkan Berat Badan Hanya Dalam Satu Minggu, Siap Mencoba?