'Ngidam' Makan di Restaurant All You Can Eat Padahal Lagi Pandemi Covid-19? Begini Tips Aman yang Bisa Diterapkan

By Gabriela Stefani, Rabu, 18 November 2020 | 13:29 WIB
Tips aman makan di tempat makan all you can eat (Freepik)

Nakita.id - Saat awal pandemi covid-19, seluruh tempat makan tidak menerima makan di tempat dan hanya memperbolehkan pelanggan untuk take away.

Saat sudah mulai adaptasi kebiasaan baru, tempat makan sudah mulai memperbolehkan pelanggannya untuk makan di tempat.

Tetapi tempat makan all you can eat cukup membuat khawatir.

Pasalnya tempat makan all you can eat identik dengan buffet yang berisikan banyak makanan dan membiarkan pelanggan bolak-balik mengambil makanan sesuka hati mereka.

Baca Juga: Jangan Khawatir! Ini Langkah Tepat Saat Dinyatakan Positif Covid-19 dan Harus Isolasi Mandiri Agar Cepat Sembuh

Tentu saja hal itu menjadi kekhawatiran mengingat capitan pengambil makanan akan dipegang dengan banyak orang.

Nah, agar tetap aman makan di tempat makan all you can eat inilah yang bisa perlu Moms pahami sebelum mengunjunginya.

1. Jarak tempat duduk

Sama halnya dengan tempat makan pada umumnya, Moms perlu memerhatikan jarak tempat duduk antara satu pelanggan dengan pelanggan lainnya.

Baca Juga: Penemuan Penting! Memakai Masker Ternyata Buat Semua Orang Tinggalkan Kebiasaan Buruk Ini