Waspada Kanker Lambung! Segera Pergi ke Dokter Jika Moms Alami Gejala-gejala Mirip Maag dan Gerd

By Yosa Shinta Dewi, Senin, 23 November 2020 | 19:54 WIB
Perbedaan maag dan kanker lambung (pixabay.com)

1. Nyeri abdomen

Situasi pertama adalah adanya nyeri abdomen yaitu nyeri perut atau abdomen yang awalnya terasa ringan.

Namun, karena sibuk sehingga tidak diperhatikan dan tidak hilang dengan makan, alhasil lama kelamaan nyeri akan semakin berat sampai tak tertahankan.

"Gejala (nyeri abdomen) yang paling sering dari kanker lambung (antara 60-90 persen) mirip sakit maag," kata Aru dalam diskusi bertajuk Penyakit Lambung Biasa atau Kanker Lambung?, Senin (16/11/2020).

Baca Juga: Jangan Tergoda! Penderita Diabetes dan Maag Tak Boleh Konsumsi Buah Durian Berlebihan karena Jika Nekat Bisa Terjadi Hal Ini

2. Sulit menelan makanan

Situasi kedua adalah di mana seseorang mulai sulit menelan makanan dan ini terjadi bila tumor berlokasi di daerah kardia atas.

Maka, akan terjadi penyempitan, di mana makanan terasa tersangkut di daerah dada, terpaksa minum air yang banyak.

Namun kemudian, makanan tersebut akan naik balik ke atas atau juga disebut dengan gastroesophageal reflux atau gerd.

Gangguan ini juga dapat mengindikasikan gejala awal kanker lambung.

3. Rasa mual dan muntah

Situasi ketiga adalah rasa mual dan muntah pada waktu makan.

Aru menjelaskan, hal ini terjadi bila tumor terletak dekat dengan jalan masuk ke usus halus atau pylorus.

"Hambatan lewatnya makanan ini akan mengirim sinyal ke otak bahwa makanan harus dikembalikan ke atas (mual dan muntah terjadi)".

Baca Juga: Picu Diabetes hingga Kanker, Hati-hati Terutama Ibu-ibu Kebiasaan Salah di Dapur Ini Bisa Jadi Penyebab Utamanya